uefau17.com

MUA Ungkap Pengantin Kesurupan Diduga karena Tidak Ziarah Kubur, Pendapat Warganet Terbelah - Lifestyle

, Jakarta - Di media sosial, ramai seorang makeup artist (MUA) bercerita tentang pengalaman tidak biasa saat merias pengantin. Ia membagikan video saat sedang merias klien yang mendadak pingsan disebut akibat kesurupan. "Kejadian Aneh si Pengantin Tiba2 Pingsan TIDAK sadarkan diri," tulisnya dalam keterangan unggahan di akun TikTok miliknya, @nikenmakeup_, pada Sabtu, 20 April 2024.

Di video terlihat pengantin wanita pingsan dan coba dibangunkan kerabatnya. Ia terlihat memakai kebaya dan dalaman hijab berwarna putih, serta jarik cokelat. Rekaman itu juga memperlihatkan pengantin sempat berteriak histeris. Setelah ia pingsan, giliran saudaranya yang mengalami kesurupan.

"Akhirnya dia (pengantin) pinsan, disembur dukun, kiyai, dan macam-macam orang pintar sudah, lanjut panggil nakes, di infus lah," terang sang MUA. Di video lainnya, MUA yang diketahui bernama Niken itu mengungkap bahwa pengantin pria juga sempat kesurupan dan diinfus sehari sebelumnya.

Bahkan di hari pernikahan, penyanyi yang disewa untuk mengisi acara pun pingsan karena kesurupan, dan kemudian diinfus. Meski kondisi acara pernikahan kurang kondusif dan pengantin sempat pingsan untuk kedua kalinya, Niken tetap merias kliennya hingga penampilannya terlihat sempurna.

Wajah pengantin dirias dengan base makeup yang terang, alis tebal, maskara, eyeshadow abu-abu, eyeliner, highlighter, blush merah muda, serta lipstik merah. Tak hanya merias klien ketika sedang pingsan dan tertidur, sang MUA pun membantu pengantin ketika harus berjalan ke pelaminan, serta menyambut para tamu undangan.

Kejadian tersebut membuat warganet menduga-duga penyebab pingsannya kedua mempelai dan penyanyi pernikahan. Ada yang mengira hal tersebut disebabkan mantan kedua mempelai, sementara ada yang menduga pasangan itu belum ziarah ke makam saudara-saudaranya sebelum melangsungkan pernikahan.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pengalaman Selama Merias Pengantin

Video itu viral dan dibagikan ulang sejumlah akun termasuk di akun Instagram @mood.jakarta, Selasa (23/4/2024). "Pasti di kerjain mantan percaya lah'," komentar seorang warganet. "Kalo dikampung ku,misal mau nikah dan punya keluarga yg udah meninggal sebelum hari H harus ziarah ke makam dlu,minta izin dan restu," kata warganet lain.

"Bener, buat yang percaya aja sih ini mah, lagian biasanya orang tua juga nyaranin buat ke kuburan h-3/h-2 mau hajatan. Ibarat Kya minta izin," sebut warganet lainnya. "Biasanya mau nikah nyekar ke buyut atau org tua dulu," tulis warganet yang lain. "Gue nikah gak ada ziarah kubur sama sekali gak ada apa2, wkwkwk,” ujar warganet lainnya.

Niken menulis, ia sudah menjumpai beberapa kejadian serupa selama merias pengantin. Ia cenderung percaya calon pengantin sebaiknya ziarah dulu ke makam kerabatnya, apalagi jika ada kerabat atau saudara yang baru saja meninggal dunia.

Ia pun mengungkap soal pengantin yang kesurupan saat sedang dirias olehnya dalam unggahan pada Senin, 22 April 2024. Setelah siuman, pengantin wanita langsung diajak dan ditemani orangtuanya, serta beberapa anggota keluarga untuk ziarah ke makam salah seorang kerabatnya.

3 dari 4 halaman

Penyebab Pengantin Kesurupan

"Pukang dari makam, Allahu alam, Alhamdulillah langsung sembuh normal kembali,” tulis Niken.

Meski begitu, ia mengakui tidak setiap pengantin kesurupan karena tidak berziarah sebelum menikah. "Kelelahan, kurang istirahat karena mengurus kanan-kiri menjelang acara, asam lambung naik, banyak melamun ketika capek akhirnya mudah dimasuki hal negatif," tutupnya.

Di tahun lalu juga sempat viral pengantin kesurupan. Sebuah video merekam seorang pengantin wanita menari di acara pernikahannya. Dikabarkan, wanita itu kesurupan arwah leluhur yang hadir, sehingga membuatnya menari dengan mata tertutup.

Peristiwa itu diketahui terjadi di sebuah pesta pernikahan pengantin dengan adat Banjar asal Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan. Menurut keterangan dari akun TikTok @ari_fachrimc yang mengunggah video itu pada 10 November 2023, pengantin wanita yang diduga kesurupan arwah leluhur tersebut bernama Alifah Lutfi.

Di video viral itu, awalnya terlihat pasangan pengantin pria dan wanita berbaju merah berjalan bergandengan menuju pelaminan. Mereka diiringi keluarga, serta kru wedding organizer (WO).

4 dari 4 halaman

Pengantin Wanita Kesurupan dan Menari

Saat pembawa acara yang juga pemilik akun Tiktok hendak memanggil penari tradisional untuk menyambut pengantin, sang pengantin wanita tiba-tiba maju dan mulai menari dengan mata tertutup hingga membuat hadirin bingung.

Pengantin pria sempat menahan dengan meraih pergelangan tangan pasangannya, tapi akhirnya pasrah dan membiarkan saat pengantin wanita mulai menggerakkan tangan dan menari seperti penari profesional.

Hal ini membuat semua orang kaget dan bingung, termasuk si pembawa acara. Keluarga dan kru WO lalu mengerubungi pengantin wanita yang menari sambil tak sadarkan diri itu. Tarian tersebut baru berhenti saat si pengantin masuk ke aula resepsi.

Tiba-tiba, si pengantin wanita terjatuh telentang dengan mata menatap ke atas. Dijelaskan bahwa pengantin tersebut dirasuki leluhurnya yang ingin hadir di acara besar tersebut.

"Ini pas udah sadar, dan dilanjutin sama keluarganya. Yang bilang ini kurang piduduk (sesajen-red) salah besar yaa. Memang pedatuan atau leluhur mereka yg ingin singgah di acara spesial keturunannya," tulis pemilik akun.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat