uefau17.com

Dubes Ukraina Kritik Tentara Rusia, Sebut Hanya Berani Lawan Anak-Anak dan Perempuan - Global

, Jakarta - Duta Besar Ukraina untuk Indonesia, Vasyl Hamianin, melancarkan kritikan terbaru terhadap pihak Rusia. Ia meminta agar Indonesia tidak takut Rusia, sebab tentara negara tersebut hanya menyerang anak-anak.

Ucapan itu diberikan Dubes Ukraina saat membahas keluarnya Rusia dari perjanjian gandum (Inisiatif Gandum Laut Hitam) yang bisa memberikan dampak negatif ke pangan berbagai negara. 

"Jangan takut dengan Rusia. Mereka tidak bisa melakukan apa-apa. Mereka hanya mengancam. Mereka mengintimidasi," ujar Dubes Ukraina Vasyl Hamianin usai menghadiri acara di Sekretariat ASEAN, Jakarta, Selasa (18/7/2023). 

Dubes Vasyl berkata Rusia kerap memberikan ancaman-ancaman, namun tidak terwujud. Ia pun menyorot para korban wanita dan anak kecil yang meninggal akibat invasi yang terjadi. 

"Mereka jago bertarung melawan anak perempuan, anak laki-laki, perempuan, dan anak kecil. Mereka bukan tentara sejati, kesatria dengan martabat. Jangan takut," ujar Dubes Vasyl Hamianin.

<p>Marina Yatsko tampak berlari ketika putranya yang masih bayi digendong ke rumah sakit oleh kekasihnya pada Maret 2022. Bayi itu adalah korban serangan Rusia di Mariupol, Ukraina. (AP Photo/Evgeniy Maloletka, File)</p>

Terkait masalah ekspor gandum, Dubes Vasyl meyakini bahwa komunitas internasional, seperti negara-negara Eropa, Turki, dan PBB, akan berusaha agar pengiriman tetap bisa lancar ke berbagai negara, walau Rusia tidak memberikan dukungan.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rusia Mengaku Diserang Ukraina, Menlu Uni Eropa Tertawa

Sebelumnya, Perwakilan Tinggi Uni Eropa untuk Urusan Luar Negeri dan Kebijakan Keamanan (setara menteri luar negeri) Josep Borrell memberikan sindiran soal retorika Rusia selama peperangan dengan Ukraina berlangsung. Politikus Spanyol itu bahkan tertawa ketika membahas retorika Rusia. 

"Menyalahkan Barat, bahwa Ukraina menyerang Rusia (tertawa), bahwa Barat menyuruh Ukraina menyerang Rusia. Tak ada yang percaya bahwa Ukraina menyerang Rusia," ujar Josep Borrell usai menghadiri pertemuan para menlu di Jakarta, Jumat malam 14 Juli 2023. 

Politikus senior berusia 76 tahun itu mengaku sudah sering mendengar retorika-retorika Rusia yang dapat memicu keraguan terkait situasi. 

"Kebohongan yang biasa kita dengar ... agar membuat orang-orang percaya bahwa Barat mendorong Ukraina untuk menyerang Ukraina (tertawa). Ayolah (tertawa), Ukraina menyerang Rusia? Tetapi orang-orang bilang hal seperti itu: Ada genosida terhadap rakyat Rusia dan ada rezim fasis di Kyiv," ujar Josep Borrell.

Selama datang ke Indonesia, Borrell berkata tidak berkomunikasi dengan Menlu Rusia Sergey Lavrov.

Lebih lanjut, Borrell menegaskan tak ada wilayah Rusia yang dibombardir. Ia justru menyorot bahwa tiap harinya ada dua ribu bom yang menyerang Ukraina setiap harinya.

Rusia disebut sudah tidak bisa merebut daerah baru, sehingga pilihannya adalah menghancurkan. 

"Ukraina sedang dihancurkan, secara literal. Rusia tidak bisa menguasai. Mereka mencoba, mereka gagal, mereka dipukul balik. Dan mereka tak bisa meninggalkan kawasan, mereka tak bisa menduduki lebih banyak daerah, dan mereka hanya mengebom, mengebom, dan mengebom tiap hari," pungkas Borrell.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat