uefau17.com

Tinggal di Kontrakan Satu Lantai, Begini Potret Kamar Tidur Sophia Latjuba yang Klasik dengan Lampu Temaram - Citizen6

, Jakarta Sophia Latjuba ternyata berbeda dari kebanyakan selebriti yang menganggap rumah mewah sebagai simbol kesuksesan. Baginya, memiliki tempat tinggal di Jakarta bukanlah hal utama. Alasan utamanya adalah dia tidak suka berlama-lama di satu lokasi. Sophia lebih memilih untuk sering berpindah tempat tinggal.

Dahulu, rumahnya berfungsi sebagai studio, namun kini Sophia memilih untuk menetap di sebuah kontrakan mewah dengan desain estetis yang memukau. Meskipun hanya memiliki satu lantai, namun interior kontrakan tersebut sangat rapi, elegan, dan mengesankan.

Salah satu ruangan yang paling menarik perhatian adalah kamar tidurnya yang mengusung tema bohemian dengan pencahayaan temaram. Konsep ini menciptakan suasana santai dan nyaman di ruang pribadinya. Ingin tahu bagaimana tampilan kamar tidur Sophia Latjuba? Berikut adalah informasi lengkapnya yang dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (13/06/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 12 halaman

Kamar Tidur Sophia Latjuba yang Nampak Luas dan Elegan

Inilah potret kamar tidur Sophia Latjuba yang terlihat luas dan terbuka. Desain interiornya mengusung gaya bohemian yang memberikan kesan klasik dan elegan. Sophia secara khusus memilih perpaduan warna putih, cokelat, dan hitam untuk menciptakan suasana ruangan yang netral.

3 dari 12 halaman

Tempat Tidurnya Berwarna Putih dengan Motif

Terdapat sebuah tempat tidur besar di dalamnya. Tempat tidur ini memiliki warna putih dengan motif kecil yang memberikan kesan klasik yang unik. Warna tersebut dipilih agar sesuai dengan tema netral ruangan.

4 dari 12 halaman

Di Sisi Ruangan Terdapat Sofa untuk Bersantai

Di sudut ruangan, terdapat sebuah sofa minimalis dengan desain estetik yang menarik, cocok untuk digunakan sebagai spot foto atau hanya untuk bersantai.

Di sebelah kanan dan kiri sofa ini, terdapat lemari kayu yang digunakan untuk menyimpan barang-barang milik Sophia Latjuba. Pencahayaan redup yang digunakan menciptakan suasana hangat di dalam ruangan.

5 dari 12 halaman

Kumpulan Perhiasan Milik Sophia Latjuba Tertata Rapi di Atas Lemari

Di atas salah satu lemari di kamar itu, terdapat beragam koleksi perhiasan dan aksesoris milik Sophia Latjuba. Selain itu, ada juga bingkai foto yang memperlihatkan potret Sophia Latjuba yang menambah estetika dan dekorasi ruangan.

6 dari 12 halaman

Meja Riasnya Diberi Skat yang Terbuat dari Rotan

Di sudut ruangan, ada meja rias milik Sophia yang dihiasi dengan pembatas dari rotan, memberikan sentuhan estetis pada ruangan. Dekorasi kayu yang ada membuat kamar Sophia terasa lebih segar dan nyaman.

7 dari 12 halaman

Beberapa Pertanyaan Warganet Seputar Sophia Latjuba

8 dari 12 halaman

Sophia Latjuba Suku Apa?

Sophia memiliki ayah yang berdarah Bugis dan ibu yang memiliki keturunan Jerman-Austria.

9 dari 12 halaman

Apakah Sophia Latjuba Vegetarian?

Ternyata, rahasia tubuh ideal Sophia Latjuba terletak pada rutinitas olahraga seperti yoga dan pola makan vegetarian. Ia juga mengatakan bahwa ia tidak mengonsumsi daging dan menggantinya dengan protein dari tempe.

10 dari 12 halaman

Sophia Latjuba Zodiak Apa?

Sophia Latjuba lahir pada 8 Agustus 1970. Ia pun berzodiak Leo.

11 dari 12 halaman

Sophia Latjuba Punya Anak Berapa?

Sophia Latjuba memiliki dua anak perempuan yang sudah dewasa, yaitu Eva Celia dan Manuela Villareal.

12 dari 12 halaman

Sophia Latjuba Lahir Tahun Berapa?

Sophia Latjuba atau yang bernama lengkap Sophia Inggriani Latjuba, lahir pada tanggal 8 Agustus 1970, adalah seorang artis Indonesia yang aktif di bidang akting dan menyanyi. Dia memiliki kewarganegaraan Indonesia dan lahir di Jerman.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat