uefau17.com

Peneliti Temukan Buaya 1,5 Meter di Perut Ular Piton Raksasa, Begini Kondisinya - Hot

, Jakarta Buaya merupakan reptil predator berdarah dingin dengan kulit bersisik dan penampilan tubuh yang tangguh. Namun, meski buaya merupakan hewan buas, terkadang ia tidak bisa lepas dari santapan ular yang kelaparan.

Baru-baru ini, sebuah video menjadi viral di media sosial yang memperlihatkan seekor ular piton Burma menelan seekor buaya sepanjang lima kaki. Video itu dibagikan seorang ilmuwan bernama rosiekmoore di akun Instagram miliknya pada 1 November 2022 lalu.

Dilansir dari Siakap Keli, Kamis (30/3/2023), piton Burma yang menelan buaya dikatakan memiliki panjang 18 kaki. Berdasarkan video tersebut, pada awalnya terlihat beberapa pria memegang dan memeriksa keadaan perut ular yang terlihat buncit seperti baru saja kenyang.

Mereka kemudian membelah ular itu untuk melihat benda di dalam perutnya. Alangkah terkejut mereka ketika menemukan seekor buaya sepanjang lima kaki di dalam perut ular tersebut.

"Piton Burma (Python molurus bivittatus) adalah salah satu ular terbesar di dunia (hingga 20+ kaki). Python khusus ini kira-kira 18 kaki, dan telah memakan buaya 5 kaki," dikutip dari Instagam @rosiekmoore.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ular 18 kaki mangsa buaya lima kaki

Para peneliti dalam video membelah ular itu untuk melihat benda di dalam perutnya yang tampak begitu besar. Rupanya, piton Burma itu menelan buaya yang dikatakan memiliki panjang 5 kaki.

Melalui video tersebut, ular itu diyakini telah mati begitu juga dengan buaya yang berada di dalam perutnya. Video itu dibagikan seorang ilmuwan bernama rosiekmoore di akun Instagram miliknya pada 1 November 2022.

Dalam keterangan unggahan, akun tersebut menyebutkan bahwa piton Burma harus disuntik mati di Florida. Piton itu ditidurkan oleh mereka yang menemukannya, dan diserahkan ke laboratorium penelitian untuk nekropsi dan pengumpulan sampel ilmiah. Proses itu ditunjukkan dalam video tersebut.

Pengambilan video yang dilakukan di Florida itu pun menjadi viral. Hingga saat ini, telah menerima lebih dari 400 ribu suka dari pengguna Instagram.

 

3 dari 3 halaman

Makanan ular piton yang luas

Lebih lanjut dalam keterangan di Instagram, dikarenakan lingkungan subtropis Florida Selatan, dipasangkan dengan rentang hidup ular piton Burma yang panjang dan reproduksi yang cepat. Ular itu telah berhasil menginvasi daerah yang sensitif secara ekologis seperti Taman Nasional Everglades.

Ini menimbulkan ancaman bagi berbagai satwa liar, karena preferensi makanan ular piton yang luas. Sebelumnya, viral pula video tentang cara ular minum air. Seekor ular piton terlihat melepas dahaganya dengan meminum air dari gelas plastik.

Yang menarik perhatian adalah, ular tersebut terlihat memasukkan kepalanya ke dalam gelas plastik dan jumlah air di dalam gelas berkurang dengan cepat. Melalui caption unggahannya, disebutkan kalau ular meminum air di dalam gelas dengan cara dihisap seperti menggunakan sedotan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat