uefau17.com

Tanpa Kapur Sirih, Ini Trik Bersihkan Babat Sampai Putih Cerah - Citizen6

, Jakarta Sama seperti bagian jeroan lain, babat memiliki tekstur kenyal yang cenderung alot dengan bau yang tidak sedap. Meski begitu, babat tetap dapat diolah jadi berbagai hidangan lezat jika diolah dan dibersihkan dengan benar.

Agar babat bersih, babat memang harus dicuci terlebih dahulu dengan sangat hati-hati sebelum dimasak. Biasanya, orang-orang akan menggunakan kapur sirih untuk membersihkan babat.

Padahal, membersihkan babat tidak mesti pakai kapur sirih. Seorang pemilik kanal YouTube Mbak Ning memiliki cara tersendiri untuk membersihkan babat agar tetap cerah, yang akan dirangkum pada Sabtu (15/06/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 11 halaman

Cuci Babat 3 Kali

Siapkan potongan-potongan babat yang ingin dibersihkan pada baskom. Cuci semua potongan tersebut dengan air mengalir sambil dikucek dan digosok dengan tangan di seluruh sela-sela babat.

Jangan lupa untuk mencabut kulit babat yang mengelupas saat dicuci. Babat harus dicuci sebanyak tiga kali.

3 dari 11 halaman

Rendam dengan Air Mendidih

Rebus air hingga mendidih pada panci, lalu tuangkan ke dalam mangkuk berisi babat sampai terendam. Aduk babat menggunakan capitan agar setiap bagian dan sisi pada babat bisa terkena air mendidih secara merata.

4 dari 11 halaman

Kerok dengan Sendok

Jika sudah direndam secara merata, letakkan satu potong babat di atas talenan. Kerok kulit dan kotoran pada babat yang masih menempel menggunakan sendok. Lakukan langkah ini ke semua potongan babat sampai benar-benar bersih.

5 dari 11 halaman

Babat Terlihat Putih Bersih

Jika semua babat sudah dikerok kulit dan kotorannya, letakkan kembali ke dalam baskom. Bisa dilihat, kini babat jadi terlihat sangat putih, cerah dan bersih. Sekarang, babat siap dimasak dengan berbagai bumbu.

6 dari 11 halaman

Beberapa Pertanyaan Warganet Seputar Membersihkan Babat

7 dari 11 halaman

Bagaimana Cara Menghilangkan Bau pada Babat Sapi?

Oleh karena itu, kamu dapat mencampurkan garam dan cuka ke dalam sebuah wadah. Setelah itu, masukkan babat ke dalam campuran tersebut dan bilas sebanyak 2—3 kali sampai benar-benar bersih. Perpaduan antara garam dan cuka efektif dalam mengurangi kandungan klorin pada babat, sehingga bau tidak sedap pun akan hilang.

8 dari 11 halaman

Berapa Lama Merebus Babat Sapi Agar Empuk?

Agar lebih lembut, rebus babat kembali selama kurang lebih tujuh menit setelah air mendidih. Setelah itu, biarkan selama satu jam hingga air mendingin sebelum mengangkatnya.

9 dari 11 halaman

Apakah Babat Bisa Dimakan Mentah?

Babat tidak boleh dimakan dalam keadaan mentah. Sebelum dimasak, babat harus dicuci berkali-kali. Hal ini bukan hanya untuk mencegah cacing, tetapi juga untuk menghilangkan kuman dan bakteri. Metode ini dipercaya mampu menghilangkan berbagai parasit yang mungkin menempel pada babat.

10 dari 11 halaman

Apa Isi dalam Babat Sapi?

Babat sapi berasal dari dinding otot perut sapi, di mana lapisan dalamnya telah dihilangkan terlebih dahulu. Lapisan ini mencakup rumen (babat handuk), retikulum (babat tawon/sarang lebah), omasum (babat jarit/buku), dan abomasum (babat buluh).

11 dari 11 halaman

Apakah Babat Sapi Mengandung Kolesterol?

Di Indonesia, terdapat banyak penggemar olahan organ dalam seperti otak, usus, babat, hati, dan sejenisnya. Konsumsi jeroan sebenarnya tidak disarankan, terutama jika berlebihan, karena mengandung kolesterol tinggi serta purin yang dapat memicu asam urat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat