uefau17.com

Megawati Peringati Hari Lahir Pancasila di Ende NTT, Sabtu 1 Juni 2024 - News

, Jakarta - Presiden kelima RI yang juga Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati  Soekarnoputri dijadwalkan akan memperingati Hari Lahir Pancasila di Ende NTT. Acara itu berlangsung hari ini, Sabtu (1/6/2024).

Megawati sebelumnya tiba di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat siang (31/5/2024). Ia mendarat di Bandara H Hasan Aroeboesman sekira pukul 13.50 WITA.

Pada kunjungannya ke Ende, Megawati Soekarnoputri didampingi oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Menteri PPPA Bintang Puspayoga, Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Herman Hery, dan Anggota DPR RI terpilih 2024 Samuel Wattimena.

Setibanya di Ende, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) ini disambut meriah oleh masyarakat Kabupaten Ende dan jajaran kader PDIP.

Tak hanya itu, sejumlah anak sekolah dari SMA Katolik Santo Petrus pun juga menyambut kehadiran Megawati di Bandara. Di sana, ia juga disambut dengan Tarian selamat datang Toja Pala dari anak-anak

Selepas itu, Megawati juga dikalungi selendang khas Ende oleh Penjabat Bupati Ende Agustinus G Ngasu, yang didampingi Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Komarudin Watubun dan Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Andreas Pareira.

Saat keluar Bandara, Megawati sempat dihadang masyarakat Ende yang telah menunggu di pintu keluar untuk bisa bersalaman dengannya.

Setelah itu, Megawati beserta rombongan bertolak menuju Rumah Pengasingan Bung Karno di Jalan Perwira, Kabupaten Ende.

Diketahui, Ende lekat dengan julukan 'Kota Pancasila' karena menjadi tempat pengasingan Bung Karno selama empat tahun di era pemerintahan kolonial yang kemudian menginspirasi lahirnya butir-butir Pancasila.

  

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila di Riau

Presiden Joko Widodo atau Jokowi dijadwalkan akan memimpin upacara Hari Lahir Pancasila di Lapangan Garuda Kompleks Pertamina Hulu Rokan (PHR), Riau, hari ini Sabtu (1/6/2024).  Sejumlah persiapan terus dilakukan, diantaranya gelar apel pasukan TNI/Polri untuk pengamanan VVIP, Kamis 30 Mei 2024 lalu.

"TNI/Polri menggelar apel pasukan di Lapangan Taman Bukit Gelanggang, Kelurahan Teluk Binjai, Kecamatan Dumai," kata Danrem 031 Wirabima Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan melalui siaran pers yang diterima Jumat (31/5/2024).

BACA JUGA:Adu Gaya Liburan Mila Gunawan vs Erina Gudono, Suaminya Dirumorkan Maju Pilkada Jakarta 2024 Dany Rakca meminta, seluruh personel menjalankan tugas pengamanan dengan baik, serius, dan penuh tanggung jawab. Sehingga, pelaksanaan upacara Hari Pancasila 2024 dan seluruh kegiatan Presiden Jokowi berlajalan lancar.

Advertisement "Tujuan dilaksanakannya operasi pengamanan VVIP yaitu untuk menjamin keselamatan, keamanan, kelancaraan, dan kenyamanan Presiden Jokowi dan rombongan selama melaksanakan aktivitas di Kota Dumai," tegas dia.

Seiring dengan itu, lanjut Dany, seluruh personel pengamanan diminta terus berkoordinasi dan bekerja sama secara baik sehingga dapat tercipta sinergisitas maksimal.

"Seluruh personel yang terlibat pengamanan diminta memahami tugas, cara bertindak dan tanggung jawab," kata jenderal militer bintang satu ini.

"Laksanakan pengecekan kesiapan personel maupun materil sebelum pelaksanaan tugas. Perhatikan faktor keamanan selama pelaksanaan kegiatan pengamanan berlangsung," imbuh Dany.

Saat apel persiapan, turut hadir Wakapolda Riau Brigjen Pol K Rahmadi, Kabid Propam Polda Riau Kombes Edwin Louis Sengka, Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, Komandan Satuan Pertahanan Pangkalan Lanud Roesmin Nurjadin Letkol POM Yudi Faizar, Dansubdenpom AD Kapten CPM Otto Sipahutar, dan para pejabat utama Polres Dumai.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat