uefau17.com

Tak Banyak yang Tahu, Ini 7 Fitur Baru di iOS 16.4 yang Bikin Makin Nyaman Pakai iPhone - Tekno

, Jakarta - Apple terus mengembangkan berbagai fitur baru agar pemakaian iPhone menjadi lebih baik. Salah satunya adalah dengan rutin menggulirkan update sistem operasi iOS bagi para pengguna. 

Terbaru, ada iOS 16 yang diperkenalkan tahun lalu saat konferensi WWDC Apple sebelum diluncurkan bersama iPhone. iOS 16.4 pun membawa sejumlah fitur baru, seperti edit foto, pengeditan pesan yang telah terkirim, ikon persentase baterai, dan masih banyak lagi. 

Sejak diperkenalkan tahun lalu, Apple terus menggulirkan pembaruan fitur lewat update secara berkala. 

Dimulai dengan iOS 16.3 yang dirilis Januari lalu, Apple menambahkan sejumlah pembaruan kecil tapi signifikan, seperti kunci keamanan untuk iCloud dan opsi wallpaper baru.

Pada bulan Februari, update iOS 16.3.1 memberikan beberapa perbaikan bug dan pembaruan keamanan. Kini, iOS 16.4 yang membawa sejumlah emoji baru telah dirilis.

Adanya sejumlah update yang terus ditambahkan itu pun menjadi bagian dari fitur baru iOS 16.4.

Untuk itu, mengutip CNET, Rabu (29/3/2023), Tekno merangkum tujuh fitur baru terbaik di iOS terbaru ini. Beberapa di antaranya mungkin belum kamu ketahui dan bisa mengubah caramu dalam memakai iPhone. 

1. Kemampuan Mengedit dan Membatalkan Pengiriman Pesan

iOS 16 memungkinkan pengguna mengedit pesan terkirim. Jadi ketika ada kesalahan ketik atau informasi, pengguna dapat mengubahnya bahkan setelah pesan dikirim. Status “edited” kecil akan muncul di bawah pesan.

Selain itu, pengguna juga dapat membatalkan pesan yang telah dikirim untuk mencegah pesan yang mengandung kesalahan terbaca.

Untuk pengguna iPhone yang tidak punya waktu untuk menanggapi pesan saat ini, terdapat pula opsi untuk menandai pesan sebagai “belum dibaca”.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Personalisasi Lockscreen Baru

iOS 16 menghadirkan pembaruan ke lock screen iPhone. Dengan pembaruan ini, pengguna bisa mencoba beberapa filter warna untuk foto background dan font pada lockscreen, sehingga setiap elemennya cocok. 

Pengguna juga dapat menyesuaikan font untuk informasi waktu dan tanggal, menambah widget seperti suhu, kalender, dan aktivitas. Widget ini mirip dengan kompilasi pada lockscreen Apple Watch. 

3. Lewati CAPTCHA dengan Private Access Token

CAPTCHA (Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Humans Apart) dirancang untuk memastikan seseorang bukan bot saat mengakses situs web atau layanan.  

Pada iOS 16, Apple berencana mengganti interaksi CAPTCHA dengan Private Access Token. Dalam demonstrasinya pada laman Apple, situs yang mendukung token ini akan masuk dan mengidentifikasi pengguna adalah manusia tanpa harus mengisi CAPTCHA.

Apple mengungkapkan, perusahaan sedang bekerja dengan mitra untuk meluncurkan fitur ini. 

3 dari 4 halaman

4. Pembaruan Fitur Focus dan Kemampuan Filter

Bersama dengan iOS 16, Apple turut membawa pembaruan pada fitur Focus. Yang pertama, pengguna bisa menambahkan fitur Focus ke widget dan lockscreen.

Selain itu, Apple juga menambahkan filter fitur Focus khusus. Jadi, pengguna bisa menerapkan mode Focus pada aplikasi yang ada di iPhone.

Sebagai contoh, kamus bisa membatasi tab apa saja yang dibuka di Safari tergantung dengan mode Focus yang sedang diaktifkan.

5. Fitur SharePlay di iMessages

SharePlay memungkinkan pengguna melakukan kegiatan secara bersama-sama dengan orang lain melalui FaceTime. Pengguna bisa memakainya untuk menonton TV atau mendengarkan musik. 

Kini, SharePlay bisa berfungsi di dalam aplikasi Messages. Menurut Apple, ini merupakan fitur yang paling banyak diminta para pengembang aplikasi. Jadi, pengguna dapat menonton bersama sebuah tayangan sambil mengobrol di pesan. 

4 dari 4 halaman

6. Safety Check Bantu Pengguna yang Miliki Hubungan Tidak Sehat

Safety Check merupakan fitur baru yang bisa dimanfaatkan orang-orang dalam hubungan yang tidak sehat, seperti hubungan yang melibatkan kekerasan fisik

Dengan fitur ini, pengguna bisa meninjau dan mengatur ulang siapa saja yang memiliki ke akses ke informasi lokasi termasuk password, pesan, dan aplikasi di iPhone. 

Seperti diketahui, seseorang biasanya akan berbagi informasi pribadi dengan pasangannya. Nah, dengan fitur ini, apabila seseorang ingin memutuskan hubungan sepenuhnya dengan orang lain, mereka bisa langsung melakukannya.  

7. Informasi Tarif Perjalanan di Apple Maps

Pada iOS 16, Apple Maps juga kehadiran beberapa update, seperti kemampuan merencanakan perjalanan hingga 15 pemberhentian berbeda. Lalu, apabila pengguna membuat rencana perjalanan di Maps pada Mac, informasi tersebut juga dapat dibagikan ke iPhone. 

Selain itu, Maps kini kehadiran fitur mirip Google Wallet yang dihadirkan Google di Android 13. Jadi, pengguna dapat melihat tarif perjalanan dalam perjalanan, tapi fitur ini baru tersedia di beberapa wilayah saja. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat