uefau17.com

Massa Berkuda Warnai Aksi Bela Palestina di Lampung - Regional

, Lampung - Ribuan masa menggelar aksi di Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung. Di antarnya ada massa aksi yang menunggangi kuda datang meramaikan gerakan bela Palestina

Ada sekitar enam orang yang berkuda dalam aksi tersebut. Mereka sempat mengelilingi Tugu Adipura di tengah-tengah massa aksi yang berorasi. Dalam kesempatan itu seorang yang berkuda dari pasukan ini meneriakkan takbir dan tahlil. 

Abdul Rafiq, salah satu warga yang menunggangi kuda mengatakan, pasukan berkuda itu berasal dari beberapa stable yang ada di Kota Bandar Lampung.

Mereka sengaja datang menggelar aksi untuk mengacam tindakan anarkis Israel yang menyerang Rafah, Gaza Selatan, Palestina beberapa waktu terakhir. 

"Ada sekitar 6 kuda dari stable Siger House dan Al Hac Bandar Lampung. Ini sebagai bentuk partisipasi dan bentuk rasa empati untuk sesama muslim di Palestina," kata Rafiq, Sabtu (1/6/2024). 

Dengan adanya aksi tersebut, dia berharap pemerintah maupun seluruh umat bisa tergerak berkontribusi terhadap kemerdekaan Palestina yang selama ini diserang oleh Zionis Israel. 

"Dengan diadakan aksi ini kami berharap pemerintah terketuk nuraninya untuk mau berkontribusi terhadap kemerdekaan Palestina," ujarnya. 

Diberitakan sebelumnya, ribuan masyarakat Lampung menggelar aksi solidaritas kemanusiaan bela Palestina di Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung, Sabtu (1/6/2024). Aksi bertajuk solidaritas kemanusiaan Lampung bersama Palestina jilid II itu sebagai bentuk protes atas kekejaman Israel yang melakukan serangan di Rafah, Gaza Selatan, Palestina. 

Ribuan warga Lampung ini mulai memadati Tugu Adipura sejak pukul 13.00 WIB. Massa aksi kompak mengibarkan bendera Palestina sambil mengecam serangan Zionis Israel yang memborbardir Palestina. 

"Aksi ini merupakan wujud nyata dari kepedulian dan empati terhadap penderitaan yang terjadi di Rafah Gaza, Palestina," kata Koordinator Lapangan (Korlap) aksi, Yasir kepada wartawan, Sabtu (1/6/2024).

Yasir menyampaikan, momentum solidaritas ini semakin membesar dengan partisipasi lebih dari 145 organisasi yang telah bergabung.

"Diperkirakan, jumlah massa yang hadir mencapai ribuan orang yang memadati Tugu Gajah, Bandar Lampung. Hal ini menunjukkan semakin banyaknya individu yang peduli dan bersimpati terhadap tindakan genosida yang sedang berlangsung di Rafah Gaza," sebutnya.

 

Simak Video Pilihan Ini:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat