uefau17.com

3 Resep Kreasi Sambal Goreng Krecek, Menu Khas Jogja nan Sedap - Lifestyle

, Jakarta - Sambal goreng krecek terbilang memiliki cita rasa yang komplet, ada gurih, pedas, dan sedikit manis. Nama krecek merujuk pada kerupuk kulit sapi yang menjadi bahan utamanya. Makanan khas Jogja ini cocok dijadikan menu makan siang, apalagi saat berkumpul dengan keluarga.

Agar tidak bosan, sambal goreng krecek dapat dikreasikan dengan ditambahkan bahan lainnya, seperti kentang dan udang. Proses pembuatannya relatif mudah diikuti, hanya perlu strategi yang tepat agar masakan cepat matang. Berikut adalah tiga resep praktis kreasi sambal goreng krecek yang bisa Anda coba di rumah, dirangkum dari Cookpad, Minggu, 10 Desember 2023.

Sambal Goreng Krecek Kacang Tolo

Resep kreasi pengguna @noviiiana ini membutuhkan bahan-bahan:

75 gram kacang tolo

100 gram kerupuk kulit

5 buah tahu kuning

800 ml santan

1 sdt garam

1/2 sdt kaldu sapi bubuk

1 sdt gula pasir

1 sdm gula merah

Segenggam cabai rawit merah

1 papan petai

Bumbu Cemplung

2 lembar daun salam

2 lembar daun jeruk

1 batang serai

1 iris lengkuas

Bumbu Halus

8 siung bawang merah

4 siung bawang putih

2 butir kemiri

10 buah cabai merah keriting

5 buah cabai rawit, opsional

1/2 bungkus terasi

Cara Membuat Sambal Goreng Krecek Kacang Tolo

  1. Rebus kacang tolo hingga empuk. Bila ingin lebih cepat, bisa gunakan panci presto, masak selama 15 menit. Sisihkan.

  2. Potong tahu menjadi 6 bagian dan goreng hingga berkulit, sisihkan.

  3. Panaskan minyak secukupnya, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan bumbu cemplung dan masak hingga bumbu matang.

  4. Tambahkan tahu dan kacang tolo, aduk rata.

  5. Selanjutnya, tuang santan, bumbui dengan garam, gula pasir, gula merah, dan kaldu bubuk. Biarkan mendidih dan masukkan kerupuk kulit. Masak kembali hingga kerupuk kulit lunak dan kuah menyusut. Lalu, cek rasa.

  6. Terakhir, masukkan petai dan cabai rawit, masak sebentar dan sambil sesekali diaduk. Jika sudah matang, matikan kompor. Apabila lebih menyukai kuah yang lebih kering, masak kembali dengan api kecil hingga kuah habis. 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sambal Goreng Krecek, Udang, dan Tahu

Resep kreasi pengguna @cooking_with_hadleny ini membutuhkan bahan-bahan:

300 gr udang ukuran sedang, kupas kulitnya

2 bungkus kerupuk kulit sapi

4 buah tahu coklat, potong empat bagian

1 1/2 sdt garam

1/2 sdt kaldu bubuk

1 sdt gula pasir

200 ml santan, kekentalan sedang

50 ml minyak goreng untuk menumis

Bumbu Halus 

10 siung bawang merah

8 siung bawang putih

50 gram cabai merah keriting

4 butir kemiri

Cara Membuat Sambal Goreng Krecek, Udang, dan Tahu

  1. Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan udang dan aduk rata.
  2. Tuang santan, masukkan garam, kaldu bubuk, dan gula pasir sambil diaduk hingga mendidih.
  3. Masukkan tahu dan kerupuk kulit. Aduk rata, lalu tambahkan cabai rawit hijau dan masak hingga matang. Koreksi rata dan matikan api.
  4. Angkat dan sajikan.
3 dari 3 halaman

Sambal Goreng Krecek Kulit Sapi, Kentang, dan Petai

Resep kreasi pengguna @Mandala1 ini membutuhkan bahan-bahan:

250 gram kentang yang sudah dikupas

100 gram kerupuk kulit sapi (krecek)

10 butir petai

200 ml santan, kekentalan sedang

Secukupnya air

Bumbu

4 butir bawang merah

3 siung bawang putih

7 buah cabai merah keriting

3 buah cabai rawit merah, atau sesuai selera

2 buah tomat matang

2 butir kemiri

1 cm lengkuas

1 batang serai

2 lembar daun salam

Cara Membuat Sambal Goreng Krecek Kulit Sapi, Kentang, dan Petai

  1. Persiapkan alat dan bahan. Potong dadu kentang yang sudah dikupas, cuci, kemudian goreng.
  2. Cuci krecek dan siram dengan air panas.
  3. Kupas petai dan belah menjadi dua.
  4. Haluskan bumbu, iris tomat, dan keprak serai dan lengkuas.
  5. Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan sedikit air, kemudian masukkan kentang dan krecek. Aduk aduk dan biarkan mendidih.
  6. Masukkan santan dan petai. Masak hingga krecek empuk dan petai layu. Tambahkan garam, gula, penyedap sesuai selera.
  7. Setelah semua matang, matikan kompor. Sambal goreng krecek kulit sapi, kentang, dan petai siap disajikan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat