uefau17.com

Hari Laut Sedunia dan Terumbu Karang Angkat Kiprah Perempuan Banda Menjaga Coral - Lifestyle

, Jakarta - Memperingati Hari Laut Sedunia pada 8 Juni dan Hari Terumbu Segitiga Karang Dunia pada 9 Juni, Coral Triangle Center (CTC) dan Photovoices International (PVI) berkolaborasi menggelar webinar bertajuk "Tradisi Sasi dan Peran Perempuan Banda Mengelola Sumber Daya Laut". Acara ini menyoroti hasil studi gender dan kultural yang dilakukan CTC dan PVI dalam mengelola sumber daya kelautan di Kepulauan Banda, Maluku.

Selaras tema yang diangkat dalam peringatan Hari Segitiga Terumbu Karang dunia tahun ini, "Menyeimbangkan Konservasi Laut dan Ekonomi Biru", acara ini ikut menyoroti pentingnya praktik konservasi tradisional dalam pengelolaan sumber daya laut. Seperti halnya sasi, yang menjadi instrumen penting di wilayah Segitiga Terumbu Karang yang kaya terumbu karang dan keanekaragaman hayati laut tertinggi di dunia.

Di Indonesia, salah satunya wilayah segituga terumbu karang ini adalah Kepulauan Banda. Kolaborasi riset pada Oktober 2023, CTC dan PVI melakukan riset bersama dengan tujuan memahami peran gender dalam pengelolaan sumber daya kelautan di Banda.

Dalam rilis yang diterima Tim Lifestyle , Sabtu (8/6/2024), paralel dengan studi tentang kesetaraan gender dan inklusi sosial (Gender Equity and Social Inclusion/GESI) yang dilakukan CTC, PVI menggunakan pendekatan Photovoices. Mereka melakukan kajian cepat tentang peranan perempuan dalam pengelolaan sumber daya laut di Pulau Lonthoir, Kepulauan Banda.

Studi GESI berfungsi untuk memberi masukan bagi intervensi responsif gender dan inklusi sosial yang dilakukan CTC di semua programnya dan di wilayah segitiga terumbu karang. Hasil kajian yang dilakukan CTC dan PVI secara keseluruhan bertujuan menjelaskan pandangan yang terikat pada tradisi mengenai perbedaan peran laki-laki dan perempuan. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kajian untuk Efektivitas Pengelolaan SDA Laut

Penelitian juga mencari tahu bagaimana meningkatkan partisipasi perempuan dalam sasi sebagai sistem pengelolaan sumber daya laut di Banda. Kajian gender mengenai cara meningkatkan partisipasi perempuan dalam pengelolaan sumber daya pesisir dan laut di Indonesia masih terbilang minim.

Studi kasus di Kepulauan Banda ini pun tidak hanya untuk tujuan alasan praktis di wilayah sasaran. Namun kajian juga untuk mendukung efektivitas sumber daya kelautan yang berkelanjutan sejalan dengan Konvensi tentang Pulau Banda.

CTC telah bekerja di Kepulauan Banda sejak tahun 2012 untuk melindungi keanekaragaman hayati laut yang kaya di kawasan tersebut. CTC juga bekerja sama dengan komunitas lokal untuk membantu membentuk kawasan konservasi laut, memperkuat sistem pengelolaan laut tradisional seperti sasi.

"Kami juga memastikan bahwa konservasi laut bersifat inklusif, serta memberikan manfaat bagi komunitas yang bergantung pada sumber daya tersebut sebagai mata pencaharian mereka," ujar Rili Djohani, Direktur Eksekutif Coral Triangle Center .

Supaya konservasi laut berjalan efektif, menurutnya pendekatan harus bersifat inklusif dan memberdayakan baik perempuan maupun laki-laki. Hal ini akan membuat seluruh pihak berpartisipasi sepenuhnya dalam pengelolaan sumber daya lautnya.

Menurut kepercayaan tradisi masyarakat Banda, Laut Banda adalah perempuan, ikan adalah keturunan Banda, pala adalah buah dari surga, dan tanah adalah awal kehidupan. "Budaya menjadi core bagi kehidupan masyarakat Banda dan perempuan di Banda memainkan peranan penting dalam melestarikan budaya, yang sekaligus berdampak kuat pada pelestarian hutan dan laut," terang Dr Muhamad Farid, Rektor Universitas Banda Neira. 

3 dari 4 halaman

Pelestarian Laut Melibatkan Budaya di Banda

Kesimpulan itu merupakan hasil riset kajian CTC-PVI dilakukan di 3 desa, yakni di Lonthoir, Run, dan Ay, yang dilakukan secara kualitatif dan menggunakan focus group discussion (FGD). Studi ini melibatkan 51 orang, terdiri dari 26 perempuan dan 25 laki-laki, yang merupakan perwakilan dari pemerintah desa, organisasi adat, dan komunitas remaja, nelayan, pendidikan, dan kelompok perempuan.

"CTC dan PVI mendiseminasikan hasil studi GESI di Kepulauan Banda untuk menjelaskan pengaruh pandangan tradisional terhadap perbedaan peran laki-laki dan perempuan serta bagaimana meningkatkan partisipasi dan keterlibatan perempuan dalam praktik sasi untuk menjaga keberlanjutan sumber daya laut di Banda," terang Dr. Hesti Widodo, Senior Program Manager Coral Triangle Center.

Ia menjelaskan, hasil kajian memperlihatkan perbedaan persepsi tentang peranan laki-laki dan perempuan dalam melakukan kegiatan mata pencaharian. Misalnya, di Lonthoir, kaum laki-laki beranggapan bahwa kegiatan pengumpulan kenari adalah kegiatan perempuan, sementara kaum perempuan beranggapan hal ini adalah pekerjaan laki-laki maupun perempuan.

Bagi perempuan Lonthoir, pekerjaan laki-laki adalah menangkap gurita, sementara kaum laki-laki beranggapan ini adalah aktivitas keduanya. Pun halnya di Rhun dan Ay, kaum perempuan mengatakan bahwa mereka memancing ikan di zona perairan pasang surut, sementara kaum laki-laki beranggapan bahwa memancing adalah pekerjaan mereka dan zona pasang surut adalah zona laki-laki. 

 

4 dari 4 halaman

Penyadaran Ancaman Terhadap SDA Laut

Adanya perbedaan pandangan ini disebabkan, utamanya, karena tradisi yang berlaku di desa, yang bisa berbeda-beda di setiap desa. "Perbedaan persepsi juga terlihat terhadap partisipasi perempuan di ranah publik. Perempuan dianggap hanya terlibat dalam kegiatan sosial dan keagamaan, sedangkan laki-laki terlibat dalam organisasi berbasis kegiatan ekonomi, meski perempuan juga berperan dalam kegiatan ekonomi,” jelas Ria Fitriana, Senior Konsultan Coral Triangle Center.

Ria menambahkan, terkait dengan sasi, tradisi yang telah jamak ditemukan di wilayah Maluku dan Papua ini justru masih terbilang baru di Banda. Masyarakat masih berproses untuk mengadopsi sasi sebagai sistem pengelolaan sumber daya alam laut dan baru dideklarasikan oleh pemerintah desa.

Melalui pendekatan fotografi partisipatif, PVI melakukan kajian cepat tentang peranan perempuan dalam pengelolaan sumber daya alam dengan delapan perempuan di Lonthoir dan menghasilkan 28 foto yang mengungkap isu dari hasil pemetaan masalah dan menjadi isu yang didorong oleh para peserta.

Setelah mengikuti program Photovoices, peserta menjadi lebih menyadari adanya ancaman terhadap sumber daya alam laut dan darat, serta menyatakan ingin terlibat dalam pengelolaan sumber daya alam. Kesadaran ini juga tercermin dalam foto-foto yang diambil para peserta, yang kemudian dipamerkan di depan para pemangku kepentingan.

"Para perserta sendirilah yang melakukan presentasi, menjelaskan isi foto ke hadapan para pemangku kepentingan, seperti pemerintah desa, pemimpin desa dan adat, serta warga. Ini menjadi kali pertama bagi para perempuan untuk dapat mengekspresikan di ranah publik dan bahkan dilibatkan untuk membicarakan isu-isu yang dianggap penting," pungkas Tri Soekirman, Direktur Eksekutif Photovoices International.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat