uefau17.com

Kisah Nabi Ibrahim Diperintah Allah Sembelih Nabi Ismail dalam Al-Qur’an, Sejarah Kurban - Islami

, Jakarta - Setiap tahun pada bulan Dzulhijah umat Islam disunnahkan menyembelih hewan kurban. Hewan ternak yang dapat dijadikan sebagai ibadah kurban pada Hari Raya Idul Adha dan hari tasyrik (11-13 Dzulhijah) antara lain unta, sapi, kambing, dan domba.

Berkurban adalah ibadah yang diperintahkan Allah SWT. Menjalankan ibadah kurban adalah bentuk ketakwaan sebagai hamba kepada Rabb-nya.

Banyak ayat dalam Al-Qur’an yang menjelaskan tentang perintah kurban. Salah satunya terdapat pada surat Al-Kautsar. Allah SWT berfirman,

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْ 

Artinya: “Maka shalatlah kepada Tuhanmu dan sembelihlah hewan kurban.” (QS al-Kautsar ayat 2)

Selain mendekatkan diri kepada Allah SWT, menyembelih hewan kurban juga sebagai ibadah sosial kepada sesama. Orang yang berkurban dapat membagikan daging kurbannya kepada kerabat, tetangga, dan tidak lupa golongan orang miskin.

Tahukah kamu, pelaksanaan ibadah kurban tidak terlepas dari kisah Nabi Ibrahim AS yang diperintahkan Allah SWT menyembelih putranya sendiri, Nabi Ismail AS. Kisah tersebut diabadikan dalam Al-Qur’an.

Simak kisah selengkapnya tentang penyembelihan Nabi Ismail oleh Nabi Ibrahim pada halaman berikut.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Permohonan Nabi Ibrahim Agar Dikaruniai Putra

Dikisahkan, awalnya Nabi Ibrahim tidak memiliki anak. Ia pun meminta kepada Allah SWT agar diberikan anak yang saleh.

“Ya Tuhanku, anugerahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang yang saleh,” kata Nabi Ibrahim seperti dalam QS Ash-Shaffat ayat 100.

Doa Nabi Ibrahim oleh Allah SWT dikabulkan. Ia memiliki karunia anak yang saleh dan sangat sabar bernama Nabi Ismail. 

Saat Nabi Ismail beranjak remaja, Nabi Ibrahim mendapatkan perintah dari Allah SWT lewat mimpi untuk menyembelih anaknya. 

“Wahai anakku! Sesungguhnya aku bermimpi bahwa aku menyembelihmu. Maka pikirkanlah bagaimana pendapatmu!” kata Nabi Ibrahim sebagaimana dikutip dari QS Ash-Shaffat ayat 102. 

“Wahai ayahku! Lakukanlah apa yang diperintahkan (Allah) kepadamu, Insya Allah engkau akan mendapatiku termasuk orang yang sabar,” jawab Nabi Ismail.

3 dari 3 halaman

Diganti dengan Domba Besar

Nabi Ibrahim membaringkan Nabi Ismail. Ia pun bersiap menyembelihnya anaknya sebagai perintah dari Allah SWT.

Ketika Nabi Ibrahim hendak menggerakkan pedangnya, Allah SWT menggantikan tubuh Nabi Ismail dengan seekor domba besar putih bersih dan tidak ada cacatnya. 

وَفَدَيْنٰهُ بِذِبْحٍ عَظِيْمٍ

Artinya: “Dan Kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar.” (QS Ash-Saffat:107) 

Kisah Nabi Ibrahim menyembelih anaknya yang bernama Nabi Ismail menjadi dasar ibadah kurban yang dilakukan pada Hari Raya Idul Adha (10 Dzulhijah) dan hari tasyrik (11-13 Dzulhijah). 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat