uefau17.com

GoPay dan Codashop Rilis Cashback untuk League of Legends: Wild Rift - Tekno

, Jakarta - Gojek terus merilis berbagai penawaran untuk menarik perhatian para penggunannya. Kali ini, Gojek melalui layanan GoPay bekerja sama dengan Codashop merilis penawaran khusus.

Kerja sama tersebut berupa cashback 75 persen hingga Rp 20 ribu untuk transaksi di Codashop. Namun, cashback ini hanya untuk gim terbaru League of Legends: Wild Rift.

Pihak GoPay pun mengimbau pecinta League of Legends untuk menikmati penawaran khusus ini. Gim ini baru saja resmi diluncurkan oleh Riot Games pada akhir Oktober 2020.

"Merayakan momentum hari jadi Gojek ke-10, kami ingin memberikan kejutan spesial bagi pengguna setia GoPay lewat penawaran eksklusif cashback 75 persen untuk top up gim di Codashop. Dengan GoPay, top up dan pembelian voucher gim jadi lebih aman, mudah, dan lebih hemat," ujar SVP Product Marketing GoPay, Timothius Martin, seperti dikutip dari keterangan resminya, Selasa (3/11/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Masa Promo

Promo cashback tersebut berlaku mulai 30 Oktober hingga 5 November 2020.

Informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan promo, dapat diakses melalui gjk.id/codashop.

3 dari 3 halaman

Transaksi

Timothius mengungkapkan, pembelanjaan voucher gim di Codashop dengan GoPay sampai kuartal III 2020 meningkat hingga 160 persen. GoPay diklaim andalan penggemar gim online sebagai uang elektronik untuk bertransaksi berbagai gim populer.

GoPay sendiri terus mengembangkan ekosistem esport Tanah Air dengan berbagai inisiatif, di antaranya melalui GoPay Coaching Clinic yaitu program pelatihan untuk mewadahi para gamer amatir yang serius main untuk mendapatkan pelatihan langsung bersama para pemain esports profesional.

Sebelumnya pada Juni 2020, GoPay menggelar Festival Esports Online terbesar di Indonesia, GoPay Arena Championship (GAC), mempertandingkan tiga gim terpopuler di Indonesia dan sukses menjaring lebih dari 30 ribu gamer.

(Din/Why)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat