uefau17.com

Lagu Kejutanku Jadi Original Soundtrack Film Animasi Nussa, Dinyanyikan Para Pemainnya - ShowBiz

, Jakarta Menuju penayangan film animasi Nussa di bioskop, Visinema merilis original soundtrack film tersebut berjudul "Kejutanku".  Lagu Kejutanku dinyanyikan oleh para pemain dari filmnya.

Di antaranya yaitu Muzzaki Ramdha (Nussa), Ocean Fajar (Rarra), Malka (Abdul), dan Widuri Puteri (Syifa). Dibimbing langsung oleh Ifa Fachir dan Simhala Avadana.

Lagu kejutanku ini mengemas banyak hal yang terjadi dalam keseluruhan film animasi tersebut. Hal itu disampaikan oleh Ifa Fachir dan Simhala Avadana selaku penulis lirik lagu tersebut.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Mengemas Keseluruhan Cerita

“Lagu Kejutanku ini membungkus dari semua apa yang terjadi di film ini (Nussa). Sehingga lagu ini bisa merepresentasikan beberapa karakter. Mulai dari merepresentasikan kejutan Nussa untuk orang tuanya, hingga kejutan dari sosok Abba,” jelas Ifa Fachir dan Simhala Avadana kepada wartawan beberapa waktu lalu.

3 dari 4 halaman

Harapan

Ifa Fachir sebelumnya memang sering terlibat dalam pembuatan musik untuk film, sebut saja Keluarga Cemara, di mana ia terlibat menjadi music director. Begitu pula dengan Simhala Avadana, yang sudah tidak perlu diragukan lagi pengalamannya mengenai dunia musik di perusahaan rekaman Trinity Optima Production.

Dengan dirilisnya lagu Kejutanku, produser film Nussa, Anggia Kharisma berharap nantinya lagu dan video klip ini dapat menghibur keluarga Indonesia, terutama anak-anak.

“Aku merasa kalau sudah lama sekali tidak ada lagu anak-anak yang easy listening dan mudah diingat. Terlebih lagi aku ingin anak aku, Rigel, punya lagu anak-anak yang bisa dia nikmatin," kata Anggia Kharisma.

"Untuk itu aku rasa cocok sekali mengajak Ifa Fachir dan Simhala Avadana untuk berkolaborasi membuat lagu “Kejutanku” ini. Selain kami sudah sering bekerjasama, Ifa dan Simhala juga punya visi yang sama dengan aku mengenai lagu anak," sambungnya.

 

4 dari 4 halaman

Tentang Film

Nussa merupakan sebuah film debut animasi panjang pertama Visinema dan The Little Giantz, studio animasi asal Jakarta. The Little Giantz (TLG) hadir untuk menjawab tantangan dan permintaan produk animasi yang berkualitastinggi dari dunia Internasional.

TLG berdiri sejak 2016 di Jakarta, oleh orang–orang berbakat yang memiliki pengalaman bekerja lebih dari 15 tahun di dunia Internasional dalam menciptakan IP, TV Series, dan film untuk memenuhi kebutuhan akan produk animasi yang berkualitas tinggi. Pada tahun ke-3,dengan segala pengalaman yang dimiliki, TLG menciptakan IP (Intellectual Property) ‘NUSSA’.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat