uefau17.com

Ragam Respons Warganet Berpisah dengan TV Analog Hiasi Lini Masa - Regional

, Bandung - Beragam reaksi warganet menyaksikan detik-detik siaran televisi analog Jabodetabek dan ratusan kota lainnya resmi dimatikan lewat program Analog Switch Off (ASO), Rabu (2/11) pukul 24.00 WIB.

Hingga Kamis (3/11) pagi, TV Analog dan Analog Switch Off jadi trending topic di lini masa Twitter.

Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia gencar mengampanyekan peralihan TV Analog menuju TV Digital. Pada 2 November 2022 siaran TV Analog resmi dihentikan.

ASO berakhir sesuai dengan ketentuan Undang-undang Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja Pasal 78 Angka 3 Sektor Pos, Telekomunikasi dan Penyiaran (Postelsiar) yang dilakukan secara bertahap dimulai pada 30 April 2022 lalu.

Untuk beralih ke siaran TV Digital, caranya harus menambahkan alat yang namanya set top box yang ditambahkan ke perangkat TV Analog. Jadi, TV Analog bisa layar datar yang belum digital atau TV tabung maka masyarakat dapat menikmati siaran TV Digital.

Berdasarkan pantauan , banyak warganet yang mencuitkan kata ‘TV Analog’ dan ‘Analog Switch Off’. Salah satunya merekam detik-detik siaran televisi analog dimatikan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat