uefau17.com

7 Acara, Fasilitas, hingga Wahana yang Bisa Kamu Nikmati di PRJ Kemayoran, Tak Melulu Belanja - News

, Jakarta - Jakarta International Expo (JIEXPO) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali mengadakan kegiatan akbar Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2023 atau Pekan Raya Jakarta (PRJ).

Dalam kegiatan Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2023, disediakan beragam acara dan wahana bagi para pengunjung yang akan hadir. Jakarta Fair atau PRJ ini akan digelar selama 33 hari sejak 14 Juni hingga 16 Juli 2023.

Untuk jam operasional PRJ sendiri yaitu:

- Senin-Kamis: 15.30-22.00

- Jumat: 15.30-23.00

- Sabtu-Minggu: 10.00-23.00

Tak hanya menampilkan pameran multiproduk terbesar, terlengkap, dan terlama, Jakarta Fair juga turut serta menghadirkan deretan konser musik yang memanjakan para pecinta musik Indonesia.

Pada gelaran tahun ini, konser musik Jakarta Fair kembali menghadirkan para musisi dari berbagai macam genre mulai dari Rock, Pop, Jazz, Balad, Dangdut, Koplo, Reggae, Alternative, hingga musik punk. Pada tahun ini konser musik Jakarta Fair akan digelar rutin selama 32 hari kecuali pada saat malam takbiran Idul Adha (28 Juni 2023).

Selain itu, Jakarta Fair juga menyiapkan atraksi barongsai. Atraksi barongsai ini menjadi salah satu pertunjukan yang rutin diadakan saat gelaran Jakarta Fair.

"Setiap gelarannya selalu dipadati para pengunjung yang ingin menyaksikan secara langsung para penampil atraksi barongsai yang sangat atraktif dan enerjik," ujar pihak Jakarta Fair Kemayoran yang disampaikan melalui keterangan tertulis, Sabtu (24/6/2023).

Untuk wahana, para pengunjung dapat menikmati fasilitas Wara Wiri.

"Wara Wiri adalah kendaraan roda empat yang dimodifikasi dengan tampilan yang menarik dan siap mengantar pengunjung berkeliling di Jakarta Fair," pihak Jakarta Fair.

Berikut sederet acara, fasilitas, dan wahana yang dapat dinikmati bagi para pengunjung Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2023 atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) dihimpun :

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 8 halaman

1. Siapkan Beragam Pilihan Tempat Ngopi

Jakarta Fair Kemayoran merupakan salah satu event yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Tak hanya di wilayah Jabodetabek, banyak pengunjung dari luar pulau Jawa yang datang meramaikan event yang berlangsung selama 33 hari (14 Juni-16 Juli) tersebut.

Para pengunjung yang datang tentunya ingin melihat, mencari maupun berbelanja barang-barang yang ada di pameran. Selain berbelanja, pengunjung juga bisa menikmati ragam sajian lainnya, seperti menyaksikan konser musik hingga ngopi di booth-booth yang disediakan.

Di Jakarta Fair tahun ini, dijelaskan melalui keterangan tertulis yang diterima , terdapat beberapa booth kopi yang bisa disambangi para pecinta ngopi. Anda bisa menikmati secangkir kopi dengan hiruk-pikuk suasana malam di Jakarta Fair.

Berikut ini rekomendasi tempat ngopi seru di Jakarta Fair Kemayoran 2023:

- Kopi Gadjah Tubruk

Kopi Gadjah Tubruk menjadi salah satu stand kopi yang menyita perhatian. Bagaimana tidak, Oemah Tubruk sempat disambangi Presiden Joko Widodo saat malam pembukaan Jakarta Fair Kemayoran 2023. Dalam momen tersebut, Jokowi tampak menikmati secangkir Kopi Gadjah yang memiliki ciri khas tersendiri. Tak ayal, Oemah Tubruk menjadi salah satu booth kopi yang harus dikunjungi saat berada di Jakarta Fair.

- Kopi Kenangan

Kopi kenangan ikut ambil bagian dalam gelaran Jakarta Fair Kemayoran 2023. Di sini, kopi kenangan menawarkan sederet amunisi andalannya dengan harga terjangkau. Anda bisa mampir ke booth kopi kenangan di Area Open Space.

- Indocafe

Indocafe menawarkan aneka minuman kopi menarik yang harus dicoba. Beberapa kopi andalan turut disajikan, seperti Indocafe Cappuccino, Caffe Latte, Coffeemix 3 in 1, Indocafe Ginseng Cereal, hingga MaxTea. Harga yang ditawarkan pun terbilang sangat ramah di kantong. Mulai dari Rp5.000 sampai Rp12.000, Anda bisa menikmati secangkir kopi Indocafe, baik panas maupun dingin. Selain itu, Indocafe juga menawarkan berbagai suvenir dan merchandise, seperti tas lipat, tas laptop kecil-besar, payung tongkat, sendok dan garpu, kotak pensil, hingga travel pouch.

- Kapal Api

Kapal Api menjadi salah satu booth kopi yang ramai dikunjungi pengunjung. Terletak di Area Open Space, Kapal Api menawarkan secangkir kopi hitam yang merupakan produk andalannya.

 

3 dari 8 halaman

2. Siapkan Nursery Room

Demi kenyamanan dan keamanan selama di Jakarta Fair, pihak penyelenggara menyediakan berbagai fasilitas khusus untuk Ibu dan Anak salah satunya adalah Nursery Room (ruang menyusui).

Para pengunjung Jakarta Fair khususnya para ibu yang memiliki anak balita dapat memanfaatkan fasilitas nursery room ini untuk mempermudah aktifitas menyusui dan juga melakukan aktivitas lainnya seperti mengganti popok, dan berbagai macam keperluan Ibu dan Anak dengan nyaman selama berada di Jakarta Fair.

Dalam gelaran tahun ini Jakarta Fair tahun ini, pihak penyelenggara juga berusaha semaksimal mungkin guna memberikan kenyamanan dan fasilitas yang lebih baik serta memuaskan. Hal ini diungkapkan juga oleh salah satu pengunjung Jakarta Fair bernama Reni (34), dirinya mengaku sangat terbantu dengan adanya fasilitas Nursery Room di area Jakarta Fair.

"Ini sangat membantu banget untuk para Ibu seperti saya. Apalagi di sini (Nursery Room) ruangannya bersih dan ada AC jadi kami sangat nyaman," ujar Reni.

"Penting banget di tempat event itu harus ada nursery room karena kita butuh ruangan yang private dan juga nyaman untuk anak," tambahnya.

Para pengunjung Jakarta Fair dapat menemukan tiga titik lokasi Nursery Room yakni di area Hall A1, area pintu masuk Hall B2 dan Hall D2.

Tak kalah penting, fasilitas di dalam ruangan seperti AC, wastafel, kursi, tempat tidur bayi lengkap beserta bantal dan guling bayi serta perlengkapan bayi lainnya kini dapat dinikmati untuk para ibu khususnya pengunjung Jakarta Fair.

 

4 dari 8 halaman

3. Siapkan Atraksi Barongsai

Tak hanya menampilkan pameran multiproduk dan panggung konser musik, Jakarta Fair turut menyajikan acara hiburan lainnya seperti atraksi barongsai.

Atraksi barongsai ini menjadi salah satu pertunjukan yang rutin diadakan saat gelaran Jakarta Fair. Setiap gelarannya selalu dipadati para pengunjung yang ingin menyaksikan secara langsung para penampil atraksi barongsai yang sangat atraktif dan enerjik.

Selama gelaran Jakarta Fair, para pengunjung bisa melihat secara langsung atraksi barongsai di depan area Hall D. Pengunjung bisa menikmati secara gratis atraksi barongsai yang berlangsung lima kali dalam seminggu ini.

Berikut jadwal pertunjukkan Barongsai di Jakarta Fair Kemayoran 2023:

- Senin (19.30 WIB)

- Rabu (19.30 WIB)

- Jumat (19.30 WIB)

- Sabtu (17.00 WIB dan 19.30 WIB)

- Minggu (17.00 WIB dan 19.30 WIB)

 

5 dari 8 halaman

4. Parade Karnaval

Parade Karnaval menjadi salah satu hiburan yang wajib ditampilkan untuk memanjakan para pengunjung Jakarta Fair.

Parade karnaval merupakan salah satu hiburan yang menjadi ciri khas berlangsungnya event Jakarta Fair. Selama ini, para pengunjung selalu merasa terhibur dengan adanya parade yang dilakukan secara keliling di arena JFK.

Parade karnaval tahun ini mengangkat tema Semarak Warna-Warni Karnaval, yang diadakan setiap 2 kali dalam seminggu. Peserta karnaval terdiri dari grup marching band, sanggar tari kirana budaya, ondel-ondel, badut, tokoh animasi, maskot unik, hingga cosplay performance.

Para peserta pameran juga turut ambil bagian memeriahkan parade karnaval ini, mulai dari Cimory, Chocomory, Jims Honey, Oishi, Yakult, Yamaha, dan masih banyak lainnya.

Iring-iringan karnaval menghibur pengunjung Jakarta Fair mulai dari panggung utama hingga ke Gedung Pusat Niaga (GPN). Setelahnya, parade dilanjutkan hingga menuju ke area Gambir Expo.

Parade Karnaval Jakarta Fair tersebut bakal tampil menghibur para pengunjung setiap hari Selasa dan Kamis selama event Jakarta Fair Kemayoran 2023 berlangsung.

 

6 dari 8 halaman

5. Adakan Fasilitas Wara-Wiri

Para pengunjung dapat menikmati beragam fasilitas menarik yang tersedia, salah satunya Wara Wiri.

Wara Wiri adalah kendaraan roda empat yang dimodifikasi dengan tampilan yang menarik dan siap mengantar pengunjung berkeliling di Jakarta Fair. Kendaraan ini memudahkan pengunjung untuk melihat-lihat beragam booth yang terpampang di area Open Space hingga Gambir Expo.

Di tahun ini, Mobil Wara Wiri tampil berbeda. Seluruh armada Wara Wiri menampilkan wajah baru dengan menggunakan tampilan TransJakarta, MRT, bajaj, dan juga oplet.

Wara Wiri dapat mengangkut banyak orang sekali jalan. Terkait pengamanan, akan ada beberapa petugas yang mengawal jalannya Wara Wiri hingga sampai ke tempat tujuan.

Bagi yang penasaran bisa langsung mengunjungi loket Wara Wiri yang berada di dua lokasi, yakni area Open Space (depan Gedung Pusat Niaga) dan area Gambir Expo. Pengunjung cukup mengeluarkan kocek Rp10.000 untuk sekali jalan atau Rp18.000 untuk rute bolak-balik.

 

7 dari 8 halaman

6. Ada Rumah Hantu Jurnal Risa Experience

Uniknya, pada tahun ini Jakarta Fair tidak hanya menyajikan wahana permainan anak saja, namun terdapat berbagai wahana permainan lainnya seperti wahana uji nyali Rumah Hantu dari Jurnal Risa Experience.

Risa Saraswati selaku Owner dari Jurnal Risa Experience menjelaskan alasannya untuk ikut serta pada gelaran Jakarta Fair tahun ini. Menurutnya, saat ini menjadi momentum Jurnal Risa untuk melebarkan sayapnya.

"Biar orang tahu Jurnal Risa, karena yang datang ke sini (Jakarta Fair) banyak banget. Mereka bisa ngerasain experience ketika kita cari hantu," kata Risa.

Risa mengungkapkan, bahwa wahana tersebut di angkat berdasarkan pengalaman tim Jurnal Risa saat mencari keberadaan makhluk halus. Pengalaman tersebut kemudian dituangkan dalam bentuk wahana Rumah Hantu Jurnal Risa Experience.

"Hampir semuanya diangkat dari hantu-hantu yang pernah kita ceritain di Jurnal Risa. Kalau kamu mau tau rasanya jadi tim jurnalrisa, kalian harus datang kesini," jelas Risa.

Bagi kamu yang tertarik untuk menjajal andrenaline, bisa langsung mengunjungi booth Jurnal Risa Experience yang terletak di area Pasar Malam Festival Jakarta Fair Kemayoran. Ada pun tiket masuk dibanderol Rp35.000 saat weekdays dan Rp45.000 saat weekend.

 

8 dari 8 halaman

7. Siapkan Sensasi Mencekam Kampung Hantu Indonesia

Wahana rumah hantu menjadi destinasi wisata buat para pemberani yang rela memacu adrenalinnya di tiap langkah.

Dalam wahana rumah hantu, kamu diminta untuk berjalan kaki menyusuri lorong atau ruangan yang sengaja ditata sedemikian seram agar menjadikan perjalanan berkesan.

Sosok hantu-hantu lokal turut dihadirkan untuk menambah semarak suasana mencekam di dalamnya.

Uniknya, pada tahun ini Jakarta Fair tidak hanya menyajikan wahana permainan anak saja, namun terdapat berbagai wahana permainan lainnya seperti wahana uji nyali Rumah Hantu yakni Kampung Hantu Indonesia.

Wahana ini terdapat di dekat Pintu J area Jakarta Fair, Wahana horor dan menyeramkan ini buka setiap hari mulai pukul 15.30 WIB - 22.00 weekday dan 10.00 WIB - 23.00 WIB saat weekend.

Rumah Hantu Indonesia menyediakan beragam destinasi menuju dunia lain seperti berburu mayat, misteri rumah angker, bus hantu, dan virtual reality horror.

Sajian harga yang ditawarkan untuk membuat bulu kuduk merinding ini sebesar Rp25.000 perorang khusus weekday dan juga Rp30.000 per orang untuk hari Jumat sampai Minggu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat