uefau17.com

Tak Perlu Obat, Gunakan Kulit Pisang untuk Redakan Sakit Kepala - Citizen6

, Jakarta - Sakit kepala bisa jadi hal yang sangat menjengkelkan. Meski kerap dianggap sebagai penyakit ringan, namun sakit kepala sering kali terasa sangat menyiksa. Selain itu, jika tak segera diatasi, sakit kepala juga bisa menganggu aktifitas sehari-hari.

Ada banyak faktor yang memicu sakit kepala, diantaranya stres, kurang tidur, kurang nutrisi, menghabiskan banyak waktu di depan gadget atau ketika terkena flu. Memang banyak obat yang bisa mengatasi sakit kepala dengan sangat mudah dan cepat.

Namun, bukan berarti kamu hanya bisa menyembuhkan sakit kepala dengan obat saja. Banyak yang belum tahu bahwa ada cara alami menghilangkan sakit kepala, yakni dengan kulit pisang.

Ya, kebanyakan dari kamu tentu membuang kulit pisang usai memakan buahnya. Padahal kulit pisang memiliki manfaat, salah satunya menghilangkan sakit kepala.

Caranya yakni dengan meletakkan kulit pisang di bagian dahi. Letakkan bagian dalam kulit pisang menempel pada dahi, diamkan selama 20-30 menit. Biasanya sakit kepala akan mereda tak beberapa lama setelahnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kandungan pada kulit pisang

Sebuah penelitian menjelaskan bahwa kulit pisang memiliki efek pendingin alami. Tak hanya itu, pisang juga kaya akan kalium yang bermanfaat untuk mengurangi peradangan di kepala yang kerap menjadi penyebab sakit kepala.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat