uefau17.com

Chelsea Ingin Tikung Manchester United Rekrut Pelatih Klub Elkan Baggott - Bola

, Jakarta Pelatih klub induk Elkan Baggott, Ipswich Town, Kieran McKenna nampaknya jadi komoditas menarik di musim panas 2024. Hal itu tak lepas dari keberhasilan juru taktik berusia 38 tahun mengantar timnya promosi ke Premier League 2024/2025.

Seperti diketahui, McKenna memang baru saja membuat gebrakan bersama The Tractor Boys. Mereka langsung naik kasta menuju kompetisi sepak bola level tertinggi Inggris dalam sekali coba di Championship.

Anak-anak asuh Kieran McKenna semula cuma bermain di League One, sebelum berhasil mendapat tiket untuk tampil di panggung Championship 2023/2024.

Ipswich Town pun tancap gas dan menunjukkan penampilan gemilang dalam ajang kasta kedua Inggris dengan menduduki urutan 2 klasemen berkat torehan 28 kemenangan, 12 hasil imbang, dan hanya 6 kekalahan.

Hasil ini tak ayal mengantar mereka mengantar mereka berhak mendampingi Leicester City yang kembali ke Premier League. Capaian tersebut sekaligus menandai kali pertama Ipsiwch Town menjejakkan kaki di Liga Inggris setelah terakhir kali tampil di kompetisi serupa musim 2001/2002.

Kinerja impresif McKenna tak ayal membuat dirinya jadi objek buruan sejumlah klub papan atas Eropa. Manchester United masuk dalam deretan tim yang diklaim melirik sang pelatih muda untuk didapuk sebagai suksesor Erik ten Hag di Old Trafford.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sudah Punya Sejarah di MU

Bagi Manchester United, Kieran McKenna jelas bukanlah sosok yang asing di Old Trafford. Dia cukup berpengalaman dengan situasi MU lantaran pernah bertugas menukangi tim kelompok umur Setan Merah sepanjang periode 2016 hingga 2018 silam.

McKenna juga sempat ditempa oleh jajaran pelatih Manchester United saat menjadi asisten, mulai dari Jose Mourinho, Ole Gunnar Solskjaer, caretaker Michael Carrick, hingga manajer interim Ralf Rangnick. Tak ayal jika namanya dipertimbangkan sebagai juru taktik tim senior MU apabila Erik ten Hag dipecat pada musim panas.

Laporan yang dilansir dari Football Transfers baru-baru ini mengungkap Setan Merah bahkan sudah mulai menjalin pembicaraan dengan sosok McKenna. Hal itu menjadi bentuk upaya signifikan MU di tengah tingginya minat terhadap pelatih muda sensasional milik Ipswich Town.

3 dari 4 halaman

Chelsea Siap Ganggu Rencana MU

Sayangnya, rencana Manchester United bereuni dengan Kieran McKenna akan mendapat gangguan dari rival Liga Inggris Chelsea. The Blues dikabarkan ikut menjadikan McKenna sebagai salah satu kandidat terdepan untuk menggantikan Mauricio Pochettino di Stamford Bridge.

Seperti halnya Erik ten Hag, masa depan Pochettino bersama Chelsea memang sedang di ambang ketidakpastian. Laporan Metro menyebut petinggi The Blues masih kurang percaya pada sang pelatih, meski dia mampu membawa sedikit perubahan dengan mengantar anak-anak asuhnya tembus enam besar klasemen mendekati pengujung Liga Inggris musim ini.

Alhasil, nama kandidat suksesor mulai dipertimbangkan The Blues, dengan Kieran McKenna jadi sosok yang diminati. Pemberitaan yang sama mengeklaim pihak klub juga mulai menyaingi MU menghubingi agennya guna membahas prospek kepindahan McKenna ke London Barat.

Persaingan sengit pun berpotensi terjadi mengingat MU dan Chelsea bukan satu-satunya klub yang ingin merekrut McKenna. Brighton & Hove Albion turut dikaitkan dengan kepindahan eks pelatih tim muda Setan Merah menyusul kepergian Roberto De Zerbi pada musim panas.

4 dari 4 halaman

Peta Persaingan di Liga Inggris 2023/2024

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat