uefau17.com

Prediksi Susunan Pemain Belgia vs Maroko di Grup F Piala Dunia 2022 - Bola

, Jakarta Belgia akan bentrok dengan Maroko di laga kedua Grup F Piala Dunia 2022. Kedua negara ini akan manggung di Al Thumama Stadium. Minggu (27/11) pukul 20:00 malam WIB.

Timnas Belgia diprediksi masih akan menurunkan nama-nama terbaik di daftar susunan sebelas awal saat jumpa Maroko. Beberapa di antaranya penjaga gawang Thibaut Courtois dan duet bek Jan Vertonghen dan Toby Alderweireld.

Di pos gelandang tengah, Kevin De Bruyne masih akan jadi motor serangan. Pemain Man City itu akan menopan Eden Hazard dan Michy Batshuai.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Maroko Tanpa 3 Pilar Penting

Timnas Maroko, di satu sisi, tengah dipusingkan dengan 3 cedera pemain. Mereka adalah Noussair Mazraoui, Abdelhamid Sabiri, dan Abde Ezzalzouli.

Adapun, 2 di antara tiga pemain yang akan absen lantaran cedera di laga perdana kontra Kroasia. Alhasil, pelatih Walid Regragui mesti putar otak untuk mencari pengganti.

Beruntung, para juru gedor macam Hakim Ziyech hingga Youssef En-Nesyri siap tampil. Mereka akan disokong oleh Sofiane Boufal dan Selim Amallah.

3 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain Belgia vs Maroko

Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois; Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Leander Dendoncker; Yannick Carrasco, Axel Witsel, Youri Tielemans, Timothy Castagne; Kevin De Bruyne, Eden Hazard; Michy Batshuayi.

Pelatih: Roberto Martinez (Spanyol).

Maroko (4-2-3-1): Yassine Bounou; Yahia Attiyat Allah, Nayef Aguerd, Romain Saiss, Achraf Hakimi; Azzedine Ounahi, Sofyan Amrabat; Hakim Ziyech, Sofiane Boufal, Selim Amallah; Youssef En-Nesyri.

Pelatih Walid Regragui

4 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan Belgia vs Maroko

Laga Belgia vs Maroko akan bentrok di Al Thumama Stadium, Minggu (27/11) pukul 20:00 malam WIB.

Adapun, duel Timnas Jepang vs Kosta Rika dapat disaksikan melalui siaran langsung di berbagai platform EMTEK, mulai dari saluran televisi SCTV dan Moji, aplikasi OTT Vidio, hingga jaringan TV satelit Nex Parabola. Untuk jadwal lengkap pertandingan Piala Dunia lainnya bisa diperoleh di link berikut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat