uefau17.com

Musim Haji 2024, Bagaimana Persiapan Garuda Indonesia? - Bisnis

, Jakarta - Maskapai Garuda Indonesia menyiapkan 14 unit pesawat selama musim haji 2024. Tidak hanya itu, satu unit pesawat lainnya juga disiapkan untuk armada cadangan.

"Total enam pesawat Garuda Indonesia dan 8 pesawat sewa, khusus selama penerbangan haji ini, jadi total ada 14. Selain itu kita siapkan satu pesawat Airbus sebagai pesawat cadangan, bila ada situasi yang diperlukan untuk mempergunakan pesawat tersebut,"ungkap Direktur Utama  Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, Rabu (8/5/2024).

Setiap pesawat yang dipersiapkan untuk musim haji 2024 kali ini juga khusus. Seperti headres khusus, lalu ada tayangan video seperti suasana di Mekah, Madina dan doa-doa untuk ibadah haji. 

"Artinya, kita akan melakukan segala macam upaya untuk memastikan bahwa seluruh jemaah haji yang terbang dengan Garuda itu akan dilayani oleh kami dengan sebaik-sebaiknya, sehingga penerbangan menuju Tanah Suci bisa berlangsung dengan lancar. Mereka bisa menjalankan ibadah haji sesuai yang direncanakan dengan suasana gembira dan penuh kesehatan,"tutur Irfan.

Disamping mempersiapkan armada, Irfan juga mengaku, pihaknya juga menyiapkan petugas selama musim haji. Yakni, lebih dari 600 petugas haji yang dipekerjakan. Mulai dari pekerja di darat yang membantu untuk naik pesawat, awak kabin dan juga saat turun dari pesawat.

"Kita akan tambahan petugas untuk memastikan peletakan barang di kabin ini bisa kita bantu. Karena banyak dari para jamaah kita mungkin akan mengalami kesulitan pada saat meletakan dan mengeluarkan barang,"katanya.

Garuda Indonesia bakal melayani 109 ribu jemaah haji dari 9 embarkasi di Indonesia. Mulai dari Jakarta, Solo, Lombok, Makasar, Balikpapan, Banda Aceh, Medan dan Padang.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Garuda Indonesia Bakal Terbangkan 109 Ribu Jemaah Haji dari 9 Embarkasi

Sebelumnya, masuk musim haji 2024, maskapai Garuda Indonesia bakal melayani 109 ribu jamaah haji Indonesia dari 9 embarkasi. Lebih dari 20 persen jemaah haji diantaranya berusia lanjut.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menuturkan, bila maskapainya sudah menyiapkan penerbangan haji tersebut sejak beberapa sebelumnya. Penerbangan Haji akan mulai pada dini hari di tanggal 12 Mei 2024. 

"Jadi dari Garuda itu ada 9 embarkasi, Jakarta, Solo, Lombok, Makasar, Banjarmasin, Balikpapan, Banda Aceh, Medan dan Padang. Kita mulai InsyaAllah dini hari tanggal 12 Mei 2024, dan dua penerbangan awal akan kita lakukan dari Jakarta dan Solo," ungkapnya, Rabu (8/5/2024).

Dari 9 embarkasi tersebut, Irfan mengaku, Garuda Indonesia melayani 109 ribu jemaah haji. Dengan komposisi yang beragam, terlebih komposisi Lansia masih tinggi dibandingkan ragam usia lainnya. Bahkan, ada 30 jemaah haji berusia di atas 95 tahun.

"Data yang kita miliki sekitar 20 persen lebih, beberapa ada sekitar 30 org itu berusia diatas 95 tahun. Saya katakan, 20 persen itu diatas 65 tahun," katanya.

Kondisi Lansia Sehat

Namun, meski 20 persen berusia lansia diatas 65 tahun, namun kondisi mereka dinyatakan sangat sehat. Meski begitu, Irfan memastikan, bila maskapainya akan menyediakan penerbangan haji ramah lansia. 

Mulai dari penambahan awak kabin, pekerja di darat, hingga penambahan kursi roda untuk keperluan mobilitas untuk naik pesawat, di dalam pesawat dan turun dari pesawat.

"Kita menyediakan tambahan-tambahab fasilitas untuk ramah Lansia, seperti tambahan kursi roda, tambahan petugas untuk mereka yang butuh bantuan masuk ke pesawat agar lebih lancar, kita akan tambah petugas untuk memastikan peletakan barang di kabin ini bisa kita bantu, karena banyak dari jemaah haji kita mungkin akan mengalami kesulitan pada saat meletakan dan mengeluarkan," ungkapnya.

 

 

3 dari 4 halaman

Garuda Indonesia Bakal Gabung InJourney pada 2024, Kapan Tepatnya?

Sebelumnya, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memastikan maskapai pelat merah Garuda Indonesia bakal bergabung dengan Holding BUMN Pariwisata tersebut tahun ini, meskipun waktu tepatnya belum bisa dibocorkan. 

"Ini sedang dalam tahap kajian jadi saya belum bisa comment kapan, tapi memang pastinya dalam tahun ini," ujar Direktur Pemasaran & Program Pariwisata InJourney Maya Watono di Gedung Sarinah, Jakarta, Rabu (8/5/2024).

Maya menuturkan, di dalam ekosistem InJourney memang akan ada industri maskapai yang direncanakan. Lantaran, secara buku putih sejak awal terbentuk, InJourney turut beranggotakan maskapai BUMN yakni Garuda Indonesia. 

"Sehingga ekosistem ini akan terintegrasi karena kita sudah punya bandara, manajemen destinasi, pengembangan pariwisata, ritel Sarinah. Dengan masuknya maskapai ini akan jadi benar benar ekosistem yang akan terintegrasi," tegas dia.

Sebelumnya, Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menargetkan, maskapai pelat merah asuhannya bakal bergabung dengan PT Aviasi Pariwisata Indonesia pada Oktober 2024.

 

4 dari 4 halaman

Butuh Waktu

Kendati demikian, Irfan mengatakan proses penggabungan Garuda Indonesia ke InJourney memerlukan waktu tidak sebentar, lantaran ada beberapa syarat yang harus dipenuhi. 

"Targetnya tahun ini lebih pastinya Oktober. Tapi proses penggabungan ini masih butuh waktu memang. Diharapkan bisa selesai secepatnya, tapi banyak persyaratan yang mesti kita dipenuhi bisa lakukan itu," ujar dia di Jakarta beberapa waktu lalu.

Irfan meyakini Garuda Indonesia akan menerima sejumlah benefit jika bergabung dengan InJourney. Khususnya dalam melakukan efisiensi kinerja perseroan. 

"Dan impact financial mustinya lebih baik dengan ini artinya lebih efisien kerja perusahaan berbasis aviasi yg dimiliki oleh pemerintah," ungkap dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat