uefau17.com

Banyak Pilihan, Pameran Pernikahan Ini Hadirkan Lebih dari 100 Vendor  - Regional

, Jakarta - Selama  beberapa tahun terakhir, acara pameran pernikahan menjadi semakin populer di Indonesia. Banyak pasangan calon pengantin yang menghadiri acara ini untuk menemukan ide-ide baru dan mendapatkan vendor pernikahan terbaik untuk pernikahan mereka.

Dirancang khusus untuk calon pengantin dan semua orang yang terlibat dalam perencanaan sebuah pernikahan, acara  ini menyediakan kesempatan bagi pasangan untuk melihat dan mengevaluasi vendor pernikahan yang berbeda dalam satu tempat. Mulai dari penyedia layanan katering, dekorasi, baju pengantin, makeup artist, hingga fotografer dan videografer.

Sejak awal tahun 2023, WeddingMarket sebuah platform pernikahan terbesar di Indonesia, telah menyelenggarakan serangkaian gelaran pameran pernikahan. Kali ini, salah satu pameran pernikahan internasional dan tradisional terbesar di Indonesia, yakni WeddingMarket Fair.

Pameran pernikahan yang diadakan pada tanggal 27-28 Mei 2023 ini akan berlangsung di The Krakatau Grand Ballroom, Green Terrace, Taman Mini Indonesia Indah. Lebih dari 100 vendor pernikahan dari 15+ kategori bakal berpartisipasi untuk memamerkan produk serta layanan terbaik yang dimilikinya untuk memenuhi kebutuhan pernikahan impian para calon pengantin.

Para pengunjung berkesempatan untuk meraih berbagai promo dan penawaran menarik selama pameran berlangsung.

“Ada grand prize dengan total nilai lebih dari 150 juta rupiah, hadiah langsung dari vendor berupa produk dan jasa, voucher diskon dan berbagai promo spesial lainnya dari berbagai vendor partisipan," kata CEO dan pendiri WeddingMarket, Melvino, Senin (22/5/2023).

Dengan memperoleh manfaat dari promo-promo ini, calon pengantin dapat mengurangi pengeluaran yang diperlukan untuk persiapan pernikahan mereka. Tersedia pula voucher diskon yang dapat digunakan selama pameran, yang memberikan kesempatan bagi calon pengantin untuk berbelanja kebutuhan pernikahan mereka dengan harga yang lebih terjangkau.

Tema "Fairytale in the Ocean" memadukan nuansa tradisional dengan sentuhan modern yang akan memberikan pengalaman berkesan bagi para calon pengantin.

Dengan tema yang menarik tersebut, menyuguhkan kepada para pengunjung suasana pameran bernuansa bawah laut, romantis dan indah seperti dalam dongeng. Para pengunjung pun dapat mengabadikan momen dengan berpose di berbagai spot photobooth yang estetik.

Dalam acara ini juga akan tersedia free test food dari vendor katering ternama yang tentunya menjadi kesempatan baik bagi para calon pengantin untuk mencoba berbagai menu makanan yang ditawarkan. Pengunjung juga dapat mengikuti berbagai talkshow serta berkonsultasi dengan para ahli pernikahan yang akan memberikan saran dan ide untuk pernikahan impian yang diidamkan.

Pameran WeddingMarket Fair memberikan kesempatan bagi para calon pengantin untuk menghemat waktu dan biaya dalam mencari vendor pernikahan. Maka dari itu, acara ini tidak boleh dilewatkan, khususnya bagi para calon pengantin yang ingin mencari vendor pernikahan terbaik.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat