uefau17.com

Gaya Hidup Minim Sampah Aktor Korea Ryu Jun Yeol Ramai Dikritik, Ada Apa? - Lifestyle

, Jakarta - Sudah beberapa tahun sejak aktor Korea Selatan, Ryu Jun Yeol, vokal terhadap gaya hidup minim sampah. Namun, topik ini justru membuatnya banjir kritik baru-baru ini, dan itu terjadi bukan tanpa alasan.

Karena menerapkan gaya hidup minim sampah, bintang drama Reply 1988 ini dituduh "menganiaya" manajernya. Pasalnya, Jun Yeol menyebut, manajernya akan "mencuci piring," karena ia tidak menggunakan wadah sekali pakai.

Melansir Koreaboo, Jumat (6/1/2023), aktor berusia 36 tahun itu menjadi bintang tamu di live streaming YouTuber Chim Chak Man yang populer. Di kesempatan itu, keduanya mempromosikan gaya hidup minim sampah.

Jun Yeol mengungkap bahwa ia tidak menggunakan peralatan plastik atau wadah plastik sekali pakai. Alih-alih, ia membawa wadah makan sendiri yang bisa dipakai berulang kali.

Namun, kontroversi muncul ketika Chim bertanya pada aktor tersebut apakah ia akan pulang dan mencuci piringnya. Dengan tenang, Jun Yeol menjawab bahwa manajernya yang mencuci piring.

Segera setelah pernyataan tersebut, obrolan keduanya mengundang nada protes. Chim kemudian mencoba meredakan situasi dengan bercanda bahwa tidak masalah siapa yang mencuci piring. "Manajernya (Ryu Jun Yeol) juga harus menjalani gaya hidup itu. Dari sudut pandang Bumi, tidak masalah siapa yang mencuci piring," katanya.

Segmen ini muncul kembali dan jadi viral pada Senin, 2 Januari 2023. Banyak warganet mengkritik kekasih Lee Hyeri ini dan berpendapat bahwa mencuci piring sang aktor seharusnya bukan tugas si manajer.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Komentar Warganet

Salah satu warganet menulis, "Hanya karena Anda menjalani gaya hidup 'zero waste' bukan berarti Anda berhak  menyuruh seseorang mencuci piring Anda ^^. Itu hanya berarti jika Anda melakukannya sendiri, bukan?"

"Tapi, Anda juga punya tangan, jadi kenapa? Anda harus membersihkan apa yang Anda makan," sambung yang lain, sementara seorang wagrnat berkomentar, "Saya pikir orang yang menjalani gaya hidup 'zero waste' adalah manajernya."

Yang lain menyebut, "Apa? Ini sangat mengecewakan." "LOL. Wow, aku sangat benci ini, LOL. Apakah (seorang manajer) harus mencuci piring selebritas mereka? LOL," sambung yang lain.

Menurut sebuah laporan berita, label aktor tersebut telah dihubungi beberapa kali untuk memberikan komentar, tapi belum menanggapi kontroversi tersebut. Dalam pemotretan dan wawancara dengan majalah Dazed pada Agustus 2020, Jun Yeol sempat berbicara tentang kampanye sadar lingkungannya dengan Green Peace Korea, lapor Soompi. Saat itu, ia ambil bagian dalam gerakan bebas plastik organisasi tersebut.

3 dari 4 halaman

Mengajak Banyak Pihak

Saat itu, Ryu Jun Yeol berkomentar tentang supermarket besar Korea Lotte Mart yang bergabung dengan gerakan tersebut dan berencana mengurangi penggunaan plastik sekali pakai hingga 50 persen pada 2025. Ia berkata, "Saya sangat senang mendengar tentang (perusahaan) bergabung dalam kampanye ini."

"Jika sebuah perusahaan besar dengan banyak pengaruh mengambil sikap, konsumen juga pasti akan bergabung," imbuhnya." Jika perusahaan besar lainnya juga bergabung, tidak akan ada yang lebih baik."

"Saya tidak percaya bahwa kampanye ini adalah 'kampanye lingkungan.' Saya pikir ini lebih merupakan pesan bahwa kita harus meluangkan waktu untuk memikirkan hal-hal yang selalu kita lakukan secara tidak sadar, yang dengan sendirinya akan sangat membantu," ia mengatakan.

Pesan serupa juga sempat diutarakannya pada bulan April di tahun yang sama. Kala itu, Jun Yeol mendorong publik mengikuti jejaknya dan mengurangi sampah plastik mereka.

Aktor tersebut berbagi unggahan di Instagram-nya tentang jumlah kemasan plastik yang tidak perlu yang digunakan untuk belanjaan. Ia memperlihatkan foto buah, sayuran, daging, dan banyak lagi yang semuanya dibungkus plastik, dan dia menulis, "Bukan kamu yang saya beli, tapi #plastik."

4 dari 4 halaman

Kampanye Kesadaran Lingkungan

Di kesempatan itu, Ryu Jun Yeol juga menunjukkan bagaimana buahnya dikemas dalam plastik yang tidak dibutuhkan dan menulis, "Apakah saya memesan plastik dan buahnya juga disertakan… #plastik."

Ia pun membagikan foto toko kelontong di luar negeri yang menawarkan makanan tanpa kemasan sehingga orang dapat membawa wadah atau tas sendiri yang dapat digunakan kembali. "Orang-orang jadi berani seperti ini di pasar luar negeri! Kita juga harus #MemilikiKeberanian," imbuhnya.

Sebelumnya, ia kedapatan berbagi foto yang menunjukkan bahwa ia membeli ikan di pasar dengan meletakkannya di wadah yang dapat digunakan kembali, daripada mengemasnya dalam plastik seperti biasa. "Saya pergi ke pasar dan memberanikan diri untuk melakukan ini," tulisnya, ditambahkan tagar #HaveCourage.

Jun Yeol juga sempat menghubungkan bio Instagram-nya dengan petisi Greenpeace yang menyerukan pengurangan sampah plastik di supermarket. Aktor tersebut sebelumnya memberikan sumbangan besar untuk kampanye organisasi "Akhiri Polusi Plastik" dan telah bekerja sama dengan Greenpeace untuk menyebarkan kesadaran lingkungan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat