uefau17.com

Jelajah Desa Wisata Kole Sawangan, Ada Kuburan Batu Berusia Ratusan Tahun - Lifestyle

, Jakarta - Desa Wisata Kole Sawangan keluar sebagai juara kelima sebagai desa terbaik kategori suvenir di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia atau ADWI 2021. Desa wisata ini terletak di Kecamatan Malimbong Balepe, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan.

Dilansir dari Jejaring Desa Wisata Kemenparekraf, Selasa, 25 Januari 2022, untuk menuju desa wisata yang berada di kako Gunung Sado'ko ini, dari Bandara Sultan Hasanuddin Makassar menuju Bandara Toraja ditempuh sekitar 45 menit. Lalu, perjalanan dilanjutkan berkendara sekitar 45 menit ke arah barat Toraja.

Ada empat dusun di Desa Wisata Kole Sawangan, yakni Dusun Tallumanuk, Dusun Supate, Dusun Sawangan, dan Dusun Patane. Masing-masing dusun terkenal dengan keunikannya tersendiri, seperti Dusun Tallumanuk dengan kerajinan bambu dan tenun, Dusun Supate memiliki kawasan Saluliang kuburan batu yang telah digunakan sejak 1215.

Hingga kini, terdapat sebanyak 107 liang dan tempat pemujaan aluktodolo (agama leluhur orang Toraja).Berlanjut dengan Dusun Sawangan dengan kerajinan tenun, sanggar tari, manik-manik, tanaman bambu dan legenda Pa'doran dari Pokko dan Dusun Patane dengan tanaman kopi Sado'ko Toraja dan kerajinan tenun.

Beberapa atraksi menarik juga ditawarkan Desa Wisata Kole Sawangan, wisatawan dapat jelajah pedesaan hingga menyaksikan Tari Pa'gellu. Paket wisata seru juga tersedia di desa wisata ini.

Sebut saja paket wisata edukasi tenun kolsa dengan harga mulai Rp100 ribu. Kerajinan Tenun Kole Sawangan adalah salah satu kegiatan ibu-ibu di Kole Sawangan yang biasanya dilakukan di rumah Toraja (rumah Tongkonan) atau di lumbung (alang). Tenun dilakukan manual dengan motif khas Toraja.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Paket Wisata

Ada pula edukasi pengolahan kopi Sado'ko Toraja dengan harga mulai Rp100 ribu. Wisatawan diajarkan menyangrai kopi tradisional dari Gunung Sado'ko Toraja menggunakan belanga tanah, menumbuk kopi hingga mencicipi kopi ala Toraja.

Paket wisata lain adalah edukasi pembuatan manik-manik Kole Sawangan yang dibuat menjadi kalung, gelang, dan lainnya. Ada pula hiasan dalam bentuk khas Toraja yang disebut kandaure hingga passappi.

Wisata edukasi Baka dan kerajinan bambu juga dapat diikuti dengan tarif mulai Rp50 ribu. Baka adalah salah satu bentuk kerajinan bambu di Kole Sawangan yang berbentuk bakul besar dan diberi tali untuk sangkutan di kepala ketika dijunjung.

3 dari 4 halaman

Paket Kuliner

Umumnya, Baka dibawa oleh perempuan dan bagi masyarakat Toraja berfungsi sebagai wadah membawa padi, sayur dan hasil bumi lainnya. Selain itu, masih ada pula berbagai bentuk dan ukuran hasil kerajinan bambu lainnya seperti, nyiru (Toraja: bingkak), nyiru berlubang (Toraja: senoan), bakul tempat nasi, gelas bambu, caping dan lain-lain.

Tersedia paket kuliner, seperti Pa'piong Burak, salah satu makanan khas Toraja. Burak atau batang pisang yang muda dipotong potong tipis, dicampur ayam, kelapa parut dan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, serai, cabe rawit, cabe khas Toraja atau katokkon daun bawang dan garam. Kemudian, dimasukkan ke dalam bambu dan dibakar hingga aroma harum dan matang.

Ada pula sajian Pa'piong Bale, yakni ikan mas dicampur dengan daun mayana, kelapa parut dan bumbu-bumbu kemudian dimasukkan kedalam bambu lalu dibakar hingga matang.

4 dari 4 halaman

Infografis lokasi wisata religi di Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat