uefau17.com

Fadhilah Dahsyat Ayat Kursi: Pembuka Pintu Rezeki, Turunnya Diiringi Ribuan Malaikat - Islami

, Cilacap - Ayat kursi merupakan salah satu ayat yang sangat populer di kalangan umat Islam. Ayat Kursi terdapat dalan surah Al-Baqarah ayat 255.

Berdasarkan riwayat, ayat ini merupakan ayat yang agung hingga saat turunnya ayat ini beribu-ribu malaikat turut mengiringinya.

Di balik keagungannya, ternyata ayat ini mengandung banyak fadhilah atau keutamaan yang dapat dirasakan bagi para pembacanya.

Jika membaca surah ini secara rutin dan istiqamah, fadhilahnya ialah mampu membukakan pintu rezeki. Selain itu, ayat ini juga mampu melindungi pembacanya dari gangguan setan.

 

Simak Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Lafal Ayat Kursi

اَللّٰهُ لَآ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۚ اَلْحَيُّ الْقَيُّوْمُ ەۚ لَا تَأْخُذُهٗ سِنَةٌ وَّلَا نَوْمٌۗ لَهٗ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَمَا فِى الْاَرْضِۗ مَنْ ذَا الَّذِيْ يَشْفَعُ عِنْدَهٗٓ اِلَّا بِاِذْنِهٖۗ يَعْلَمُ مَا بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْۚ وَلَا يُحِيْطُوْنَ بِشَيْءٍ مِّنْ عِلْمِهٖٓ اِلَّا بِمَا شَاۤءَۚ وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَۚ وَلَا يَـُٔوْدُهٗ حِفْظُهُمَاۚ وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيْمُ ۝٢٥٥

Allâhu lâ ilâha illâ huw, al-ḫayyul-qayyûm, lâ ta'khudzuhû sinatuw wa lâ na'ûm, lahû mâ fis-samâwâti wa mâ fil-ardl, man dzalladzî yasyfa‘u ‘indahû illâ bi'idznih, ya‘lamu mâ baina aidîhim wa mâ khalfahum, wa lâ yuḫîthûna bisyai'im min ‘ilmihî illâ bimâ syâ', wasi‘a kursiyyuhus-samâwâti wal-ardl, wa lâ ya'ûduhû ḫifdhuhumâ, wa huwal-‘aliyyul-‘adhîm

Artinya: Allah, tidak ada tuhan selain Dia, Yang Mahahidup lagi terus-menerus mengurus (makhluk-Nya). Dia tidak dilanda oleh kantuk dan tidak (pula) oleh tidur. Milik-Nyalah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa yang ada di hadapan mereka dan apa yang ada di belakang mereka. Mereka tidak mengetahui sesuatu apa pun dari ilmu-Nya, kecuali apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya (ilmu dan kekuasaan-Nya) meliputi langit dan bumi. Dia tidak merasa berat memelihara keduanya. Dialah yang Mahatinggi lagi Mahaagung.

3 dari 3 halaman

Fadhilahnya: Pembuka Pintu Rezeki-Melindungi dari Gangguan Setan

Menukil baznas.go.id, dalam ayat kursi, Allah SWT telah menegaskan tentang keesaan dan kekuasaan-Nya secara mutlak bahwa tiada zat yang layak untuk disembah kecuali diri-Nya. Keutamaan ayat kursi tercantum dalam hadist riwayat Imam Abu Hamid, sesuai dengan sabda Rasulullah SAW:

“Ayat kursi merupakan ayat yang diberkahi, tidak ada yang membukakan kesulitan, menyingkirkan bencana dan menghilangkan kesedihan lebih cepat daripada ayat kursi." (HR. Imam Abu hamid Bin Muhammad Al-Ghazali).

Ayat kursi menjadi pedoman bagi umat Islam dalam menjalani kehidupan agar senantiasa mendapat lindungan dari Allah SWT, baik di dunia maupun di akhirat. Allah SWT menjamin akan membukakan pintu rezeki bagi siapapun yang membaca ayat yang paling agung tersebut. Maka dari itu, dengan mengamalkan bacaan ayat kursi setiap hari, maka insya Allah akan selalu mendapat keberkahan, kebermanfaatan, dijaga dari setan dan dipermudah segala urusan. 

Dahsyatnya lagi, bagi umat Muslim yang mengamalkan ayat kursi, maka Allah akan membuka 8 pintu surga untuknya dan dipersilahkan untuk masuk ke pintu yang mana saja.

Umat Muslim dianjurkan untuk membaca ayat kursi setelah shalat wajib ataupun shalat sunah. Allah juga akan melindungi umat-Nya yang melantunkan ayat kursi pada malam hari, niscaya Allah akan menjaga dari setan hingga mendekati waktu pagi. 

Penulis: Khazim Mahrur / Madrasah Diniyah Miftahul Huda 1 Cingebul

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat