uefau17.com

6 Potret Sayuran Disulap Jadi Bentuk Hewan, Terlalu Gemas Disantap - Hot

, Jakarta Seorang seniman asal Korea Selatan Min Kyungjin, membuat sebuah karya seni berupa kreasi makanan yang menggemaskan. Karya terbaru seniman berbakat ini adalah dengan menyulap sayuran menjadi bentuk hewan.

Seniman Korea tersebut mendedikasikan keahliannya untuk membuat camilan lezat dan makanan yang juga merupakan karya seni luar biasa. Dari sebuah sayuran, kemudian diubah menjadi berbagai bentuk hewan yang hasilnya akan terlalu gemas untuk disantap.

Seniman tersebut belajar mengubah makanan menjadi karya seni yang tampak lucu. Banyak orang memuji kreasinya yang selalu unik. Idenya sangat kreatif dalam membuat hidangan, sehingga bikin orang lain tertarik secara visual. 

Dilansir dari Bored Panda, Min Kyungjin mengungkapkan mendapat sumber inspirasi favorit biasanya dari kumpulan gambar-gambar yang dia sukai. Dari situ, dia menelusurinya untuk mendapatkan inspirasi.

Terlalu gemas untuk disantap, berikut telah melansirnya dari Bored Panda, potret karya seni sayuran yang disulap jadi bentuk hewan, Jumat (21/6/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Cabai ini disulap jadi dua ekor katak menggemaskan di tangan sang seniman.

3 dari 7 halaman

2. Daun bawang kecil yang diubah jadi belalang hijau. Terlihat sangat mirip dengan hewan aslinya.

4 dari 7 halaman

3. Brokoli menjadi anjing Poodle yang sangat lucu, sebuah karya seni yang sangat indah.

5 dari 7 halaman

4. Kubis yang meringkuk di tempat tidur seperti anjing, terlihat sangat menggemaskan.

6 dari 7 halaman

5. Bawang merah yang dibentuk seperti ikan cantik dan ditata rapi di atas piring.

7 dari 7 halaman

6. Gabungan antara mentimun dan brokoli putih akan menghasilkan seekor naga hijau yang sayang untuk dimakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat