uefau17.com

Rangkaian Pernikahan Pangeran Abdul Mateen - Anisha Rosnah Dimulai Hari Ini dengan Acara Lamaran - ShowBiz

, Jakarta Rangkaian pernikahan Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah atau Anisha Isa Kalebic dimulai pada hari ini, Minggu (7/1/2024) hingga 10 hari ke depan. Momen spesial ini digadang-gadang menjadi salah satu royal wedding.

Rangkaian acara di hari pertama adalah proses lamaran dan menerima Titah Kerajaan. Selain upacara tradisional, rangkaian acara selama 10 hari ini juga akan mencakup pertunjukan musik dan jamuan makan dengan tamu internasional.

Pengumuman pernikahan mereka disiarkan pada Oktober 2023. Tiga bulan kemudian, persiapan perayaan dilakukan, yang akan dimulai dengan upacara lamaran pernikahan untuk menerima Komando Kerajaan.

Dilansir dari situs Hello, pernikahan keduanya baru akan dilangsungkan beberapa hari kemudian, tepatnya pada tanggal 11 Januari di Masjid Sultan Omar Ali Saifuddien.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Resepsi Pernikahan pada 14 Januari

Pada tanggal 14 Januari, resepsi pernikahan kerajaan akan dilanjutkan dengan pesta kerajaan yang gemerlap yang akan menarik tamu dari seluruh dunia.

Meskipun belum mengumumkan daftar tamu resminya, kemungkinan besar ada anggota keluarga kerajaan Inggris yang akan ikut serta dalam perayaan tersebut – terutama karena Sultan dan Ratu Brunei sempat menghadiri pernikahan Pangeran William dan Putri Kate pada 2011.

3 dari 4 halaman

Pangeran Abdul Mateen

Pangeran Abdul Mateen adalah pilot helikopter di Angkatan Udara Kerajaan Brunei dan mewakili Brunei di Asian Games Tenggara pada tahun 2017 dan 2019 untuk cabang olahraga polo.

Dalam kesempatan wawancara dengan GQ Thailand, Abdul Mateen menyatakan bahwa dia memiliki kepribadian yang sederhana. dia juga membocorkan aktivitasnya di waktu luang.

4 dari 4 halaman

Seperti Apa Pangeran Abdul Mateen?

"Saya suka bersantai ketika saya tidak berolahraga, atau melakukan tugas saya. Anggap saja saya suka memiliki waktu luang dan aku suka menghabiskannya bersama teman-teman dekatku bersantai dan menonton film," tuturnya.

Pangeran Abdul Mateen juga menggambarkan dirinya sebagai orang yang lucu, aneh tapi dalam arti yang baik, serta manis dan sederhana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat