uefau17.com

Jadi Biang Macet, Terminal Legendaris di Bandung Bakal Dibongkar - Regional

, Bandung - Kapolda Jawa Barat, Irjen Agung Budi Maryoto, berharap Terminal Ledeng, Kota Bandung, bisa dipindahkan. Sebelumnya, dia meninjau penyebab kemacetan ‎di kawasan Gegerkalong dan Ledeng, Kota Bandung.

Agung mengatakan, pihaknya menerima laporan tentang kemacetan di dua titik kawasan Bandung Utara tersebut. Untuk memastikannya, dia bersama jajarannya memeriksa langsung anggota yang mengatur lalu lintas di lokasi.

"Saya mendapat laporan bahwa di Gegerkalong dan Ledeng sering macet. Agar tidak sepihak, saya langsung datang ke sana memastikan anggota berkerja dengan baik atau tidak," kata Agung di Markas Polrestabes Bandung, Rabu (18/10/2017).

"Kalau domainnya Dinas Perhubungan, kita ‎bikin surat resmi," ucap Agung menambahkan.

Setelah memeriksa langsung ke lapangan, lanjut Agung, penyebab kemacetan ada di Terminal Ledeng. Selain akhir pekan, kawasan tersebut mengalami kemacetan di pagi dan sore hari.

"Di sana untuk waktu pagi dan sore cukup padat. Terminalnya harus dipindahin, karena sudah enggak pantas lagi di situ. Masa ada terminal di perempatan?" kata Agung.‎

Saksikan video pilihan berikut ini:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat