uefau17.com

Amalan-Amalan Malam Nisfu Syaban 2024 dari Abah Guru Sekumpul - Islami

, Jakarta - Malam Nisfu Syaban 1445 H jatuh pada Sabtu malam Minggu, 24 Februari 2024. Malam ini merupakan salah satu malam yang istimewa bagi umat Islam. 

Disebut dalam hadis bahwa malam Nisfu Syaban adalah salah satu dari lima malam mustajab berdoa. Artinya, jika berdoa di malam tersebut akan cepat dikabulkan Allah SWT.

Rasulullah SAW bersabda, "Lima malam yang tidak akan ditolak doa di dalamnya: malam pertama bulan Rajab, malam Nisfu Sya'ban, malam Jumat, malam Idul Fitri, dan Malam Idul Adha".

[bacajuga:Baca Juga](5534365 5534282 5534425)

Pada malam Nisfu Syaban umat Islam mengisi dengan mengerjakan amal saleh. Banyak amalan yang dapat dilakukan oleh seorang muslim di malam tersebut, baik amalan yang didasarkan pada hadis maupun yang sering dilakukan para ulama.

KH Muhammad Zaini Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul pernah membagikan amalan malam Nisfu Syaban. Berikut ini amalan-amalan yang dapat dilakukan pada malam Nisfu Syaban dari ulama besar Kalimantan.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Mengisi Malam Nisfu Syaban dengan Amalan

Dalam salah satu kesempatan ceramahnya, Abah Guru Sekumpul mengajak umat Islam memanfaatkan malam Nisfu Syaban dengan maksimal dan mengisinya dengan amal saleh. Terlebih bagi muslim yang belum pernah seumur hidupnya beribadah semalaman tanpa tidur.

“Barang siapa belum pernah mengamalkan seumur hidupnya semalaman untuk beribadah tanpa tertidur, hendaklah malam Nisfu Syaban ini minimal seumur hidup sekali yang semalaman betul-betul tidak tidur. Boleh saja sambil minum kopi kalau kita mengantuk,” kata Abah Guru dikutip dari YouTube Nur Muhammad Nurullah, Sabtu (24/2/2024).

Apabila tidak bisa semalaman, maka usahakan setengah maka, hanya 6 hanya beribadah kepada Allah di malam Nisfu Syaban. Kalau tidak bisa juga, maka sholat maghrib, isya, dan subuh malam tersebut dilakukan secara berjemaah.

“Kalau tidak bisa juga, maghrib dan isyanya berjemaah, (lalu) berniat di dalam hati ingin bangun subuh berjemaah,” kata Guru Sekumpul.

3 dari 3 halaman

Membaca Surah Yasin dan Tasbih Nabi Yunus

Dalam ceramah yang lain, Abah Guru Sekumpul menyampaikan beberapa amalan di malam Nisfu Syaban. 

Pertama, sholat maghrib berjamaah yang dilanjut membaca surah Yasin tiga kali dengan niat berbeda-beda. Kemudian berdoa.

“Niat pertama, kemudian baca Yasin pertama kemudian berdoa pertama. Kemudian diulangi tiga kali,” tuturnya dikutip dari sumber yang sama.

“Selesai semuanya itu, lalu sholat Isya berjemaah. Kalau bisa berjamaah bagus, kalau tidak bisa masing-masing sholat tasbih 4 rakaat. Kemudian membaca tasbih nabi yunus, la ilaha illa anta subhanaka inni kuntu minaz zalimin sebanyak 2.375 kali,” katanya. Wallahu a’lam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat