uefau17.com

Pemberontak Tembak Jatuh Helikopter Mi-8 Rusia di Suriah - Global

, Idlib - Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan sebuah helikopter transportasi ditembak jatuh di Suriah. Namun nasib lima orang yang berada di dalam pesawat masih belum diketahui.

"Helikopter Mi-8 ditembak jatuh pada hari Senin, di Provinsi Idlib ketika kembali ke pangkalan udara Rusia di pantai setelah pengiriman bantuan kemanusiaan ke kota Aleppo," ungkap Kementerian Pertahanan Rusia melalui sebuah pernyataan seperti dikutip dari New York Times, Senin (1/8/2016).

Helikopter membawa tiga anggota awak dan dua petugas dari pusat rekonsiliasi Rusia.

Dua kelompok aktivis -- Syrian Observatory for Observatory dan Local Coordination Committees -- yang pertama kali melaporkan bahwa pemberontak menembak jatuh helikopter lebih di Idlib.

Seorang pejabat militer Suriah mengatakan, pasukan pemerintah menolak dugaan terjadi serangan oleh gerilyawan, yang merupakan upaya untuk mematahkan pengepungan bagian yang dikuasai pemberontak di kota utara Aleppo.

Menurut aktivis oposisi, pertempuran sengit saat ini masih berlangsung di Aleppo.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat