uefau17.com

Demi Bantu Beruang Malang, Pasangan Ini Rela Lakukan... - Citizen6

Citizen6, Amerika Serikat - Apa yang akan kamu lakukan jika melihat seekor beruang berada di sekitar rumah kamu? Pasti kamu akan kaget, merasa ketakutan, atau akan mencari bantuan untuk mengusirnya?

Namun, bagaimana jika beruang tersebut tampak dalam masalah, seperti yang terlihat pada seekor beruang di Pennsylvania, Amerika Serikat ini. Baru-baru ini seekor beruang hitam tampak berkeliaran di jalan raya Perry Township, dengan sebuah ember yang tersangkut di kepalanya.

Baca Juga

  • Agar Tak Stres, Kantor Ini Izinkan Karyawan Bawa Hewan Peliharaan
  • Kisah Pria Penyelamat 5 Ribu Anjing dari Rumah Potong Hewan

Dilansir elitereaders.com, Senin (25/4/2016), kisahnya bermula ketika seorang perempuan bernama Krissy Elder melihat beruang tersebut dan langsung menghubungi Komisi Permainan Pennsylvania untuk meminta bantuan. Sayangnya, mereka tidak bisa melakukan apa-apa selama beruang itu dalam keadaan sehat.

Elder pun akhirnya memutuskan untuk menggunggah foto beruang tersebut di Facebook. Ia bahkan membuat sebuah fanpage bernama "Save the Bucket Bear" untuk mengajak orang-orang dan mendorong pemerintah untuk campur tangan dalam membantu beruang malang tersebut.

dok: elitereaders.com

Untungnya ada pasangan relawan Dean Hornberger dan pacarnya, Samantha Eigenbrod yang melihat postingan Elder. Pasangan itu segera memutuskan untuk mencari dan membantu membebaskannya dari ember di kepalanya. Ia bahkan meminta beberapa rekannya untuk membantunya dalam aksi penyelamatan ini.

Setelah melakukan pencarian selama beberapa jam, akhirnya mereka menemukan beruang itu di dekat jalan raya. Hornberger pun mendekatinya, kemudian ia melihat ember yang berada di kepalanya itu sebenarnya sebuah kantong udara karet yang digunakan untuk melindungi trailer traktor dan itu melekat di leher beruang dengan cincin logam.

Akhirnya dengan berbagai upaya, Hornberger dan beberapa temannya bisa melepaskan ember tersebut dengan beberapa alat bantu. Kini sang beruang hitam telah terbebas dari ember yang menutupi wajahnya.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat