uefau17.com

Jelang Timnas Indonesia vs Tanzania, Shin Tae-yong Akui Belum Analisa Kekuatan Lawan - Bola

, Jakarta - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong bakal memompa fisik pemain pada pertandingan uji coba melawan Tanzania di Stadion Madya, Minggu (2/6/2024) sore WIB.

Laga tersebut merupakan pemanasan bagi Skuad Garuda yang bakal menghadapi Irak (6 Juni) dan Filipina (11 Juni) pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia akan melaju ke putaran ketiga penyisihan jika memenangkan tiga poin dari dua partai tersebut.

"Jujur, saya belum sempat menganalisa Tanzania. Mungkin, daripada persiapan atau analisa Tanzania, saya akan fokus kepada fisik atau kondisi para pemain seperti apa. Jadi, saya akan lebih fokus kepada permainan kita sendiri," ungkap Shin Tae-yong pada konferensi pers sebelum pertandingan, Sabtu (1/6/2024).

Shin Tae-yong menjelaskan, laga Indonesia vs Tanzania tidak bakal memengaruhi peringkat FIFA karena tidak ada penghitungan poin. Dalam pertandingan tersebut, kedua tim juga diperbolehkan untuk melakukan enam pergantian.

"Untuk poin FIFA, wartawan mungkin salah paham atau tidak tahu. Kita sudah sepakat dengan Tanzania bahwa ini memang pertandingan tier 1, tapi kita akan lakukan pergantian lebih dari enam pemain. Jadi, ini masuknya bukan pertandingan resmi, tapi pertandingan latihan, jadi tidak ada poin," kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut juga meminta para suporter untuk tidak melihat hasil akhir pertandingan laga kontra Tanzania. Pasalnya, fokus Marselino Ferdinan dan kawan-kawan adalah kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Seperti yang saya katakan tadi, semua fokus kepada pertandingan tanggal 6 lawan Irak karena para pemain banyak yang istirahat dan liburan. Jadi, besok hanya cek kondisi para pemain seperti apa. Tidak akan fokus sama sekali terhadap hasil pertandingan besok. Jadi, mohon jangan melihat hasil besok seperti apa dan berharap hasilnya bagus," pungkasnya.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Laga Indonesia vs Tanzania Tetap Penting

Pada kesempatan sama, kapten timnas Indonesia Asnawi Mangkualam menyebut laga melawan Tanzania tetap penting meski hasil tidak diperhitungkan.

"Untuk pertandingan besok tentunya sangat penting juga karena untuk mematangkan persiapan kami di kualifikasi Piala Dunia nanti dan tentunya di tanggal 6 dan 11 itu pertandingan penting buat Indonesia untuk bisa melaju ke ronde berikutnya," katanya.

"Memang ada beberapa pemain yang belum hadir, tetapi semua pemain yang hadir di beberapa hari ini sudah mempersiapkan dan dalam kondisi yang baik, semoga di pertandingan besok bisa memberikan yang terbaik dan terhindar dari cedera," sambung mantan pemain PSM Makassar tersebut.

3 dari 3 halaman

Timnas Indonesia Fokus ke Diri Sendiri

Asnawi mengakui timnas belum melakukan analisis mendalam untuk pertandingan menghadapi Tanzania. Sebab, tujuan pertandingan tersebut sebagai uji coba yang difokuskan untuk menjaga kondisi pemain.

"Kalau untuk pertandingan besok, ya memang sampai saat ini belum ada diskusi dengan pemain yang lain, karena memang di pertandingan persahabatan besok, kita memang cuman fokus ke tim kita saat ini, lebih fokus memperbaiki kondisi seluruh pemain agar terhindar dari cedera juga memang fokusnya buat tanggal 6 dan sampai saat ini belum ada komunikasi soal Tanzania," ujar Asnawi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat