uefau17.com

Ditanya Alasan Parkir Elkan Baggott dari Timnas Indonesia, Begini Jawaban Shin Tae-yong - Bola

, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong buka suara soal keputusannya tak memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat pasukan Garuda dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Juni mendatang.

Seperti diketahui, tim Merah Putih memang dijadwalkan melakoni sejumlah laga internasional dalam waktu dekat. Anak-anak asuh Shin Tae-yong bakal lebih dulu menantang Tanzania dalam laga uji coba, Minggu (2/6/2024).

Setelahnya Marselino Ferdinan dkk akan langsung menjamu Irak dan Filipina demi memperebutkan slot tampil di putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 6 serta 11 Juni 2024.

Juru taktik skuad Garuda melalui PSSI sebelumnya telah merilis daftar nama yang dipanggil membela tim nasional. Akan tetapi, kejutan terjadi dengan Shin Tae-yong kala itu tak memasukkan nama Elkan Baggott dalam daftar.

Padahal, mengilas balik kiprah Elkan di Timnas Indonesia, pemuda berusia 21 tahun dulunya kerap jadi langganan memperkuat lini belakang Garuda.

Situs Transfermarkt bahkan mencatat pemain Ipswich Town yang sempat dipinjamkan ke Bristol Rovers itu telah mengoleksi masing-masing 22 caps bersama timnas senior Indonesia, ditambah 2 caps untuk skuad U-23.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Jawaban Shin Tae-yong soal Elkan Baggott

Shin Tae-yong yang ditanyai perihal absennya Elkan Baggott dari daftar skuad pilihan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pun akhirnya buka suara.

Juru taktik asal Korea Selatan ogah memberi alasan spesifik, melainkan hanya menyaranka awak media untuk mengalamatkan langsung pertanyaan tersebut kepada sang pemain.

"Masalah Elkan mungkin langsung tanyakan saja kepada Elkan. Mungkin Elkan yang lebih tahu," ucap pelatih Timnas Indonesia ketika ditemui awak media dalam sesi latihan perdana anak-anak asuhnya di Lapangan B Kompleks GBK Senayan, Jakarta, pada Selasa (28/5/2024).

3 dari 4 halaman

Sempat Dipanggil untuk Play-off Olimpiade

Sekadar informasi, nama Elkan Baggott belum lama ini sejatinya pernah diharapkan bergabung guna memperkuat Timnas Indonesia U-23 dalam play-off Olimpiade 2024 melawan Guinea.

Akan tetapi, sang pemain kala itu itu tidak datang, meski dia sudah menyelesaikan tugas memperkuat klubnya di Bristol Rovers. Malahan, Elkan nampak menghabiskan waktu untuk berlibur di Maladewa.

Situasi tersebut tak ayal menyebabkan munculnya spekulasi mengenai hubungan dia dengan pelatih Timnas Indonesia, meski Shin Tae-yong sendiri tak memberi jawaban spesifik yang menjurus ke arah itu.

4 dari 4 halaman

Jadwal Timnas Indonesia di Uji Coba dan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Uji Coba

Minggu, 2 Juni 2024

Laga: Timnas Indonesia vs Tanzania

Lokasi: Stadion Madya Gelora Bung Karno

Waktu Kick-off: 16.00 WIB

 

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kamis, 6 Juni 2024

Laga: Timnas Indonesia vs Irak

Lokasi: Stadion Utama Gelora Bung Karno

Waktu Kick-off: 16.00 WIB

 

Selasa, 11 Juni 2024

Laga: Timnas Indonesia vs Filipina

Lokasi: Stadion Utama Gelora Bung Karno

Waktu Kick-off: 19.30 WIB

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat