uefau17.com

Shin Tae-Yong Beri Petuah Ini ke Pelatih Timnas Indonesia U-16 - Regional

, Solo - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto telah melakukan berbagai persiapan untuk menghadapi laga pembuka Piala AFF U-16  antara Timnas Garuda Muda melawan Timnas Singapura U-16 di Stadion Manahan, Solo pada Jumat (21/6/2024) pukul 19.30 WIB. Jelang laga penting tersebut, mantan bek Timnas Indonesia itu telah mendapatkan petuah dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Coach Nova Arianto mengaku pelatih asal Korea Selatan itu telah memberikan wejangan kepada dirinya untuk disampaikan kepada anak-anak skuad Garuda Muda. Pelatih Timnas Indonesia itu berpesan agar para pemain Timnas Indonesia u-16 bermain dengan santai dan rileks saat menghadapi lawan-lawannya di ajang ASEAN U-16 Boys Championship 2024.

“Coach Shin cuma pesan untuk selalu bisa bermain enjoy karena di U-16 kan mereka (pemain) masih baru-baru,” kata coach Nova kepada wartawan saat menggelar konferensi pers di Paragon Hotel and Resort, Solo pada Kamis (20/6/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Fokus Hadapi Lawan

Tak hanya bermain rileks, pelatih Timnas Indonesia itu juga berpesan agar para pemain Timnas Indonesia U-16 memiliki mental yang kuat saat bertanding di lapangan. Apalagi saat ini status Indonesia merupakan tuan rumah sehingga bakal mendapat dukungan suporter Indonesia yang hadir di Stadion Manahan.

“Coach Shin sampaikan untuk masalah mental. Sekali lagi mental pemain harus lebih kuat untuk menghadapi siapapun di situ, lawan Singapura atau Filipina. Pemain harus punya mental kuat,” kata coach Nova menirukan ucapan Shin Tae-yong.

Menjelang laga pembuka Piala AFF U-16 melawan Singapura, coach Nova meminta kepada anak asuhnya untuk fokus dengan lawan-lawan yang akan dihadapinya. Ia juga mengaku pada pertandingan pertama nanti dipastikan laga yang tidak mudah karena mereka baru pertama kalinya tampil bertanding di stadion.

“Saya akan fokus ke tim per timnya. Jadi saya tak hanya fokus ke Singapura bagaimana kita bisa meraih hasil terbaik melawan Singapura baru setelah itu kita akan pikiran pertandingan-pertandingan lain,” ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat