uefau17.com

Perjalanan Karier Dorman Borisman, Aktor Senior yang Meninggal Dunia di Usia 73 Tahun - Regional

, Yogyakarta - Berita duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Dorman Borisman meninggal dunia di usia 73 tahun.

Mengutip dari berbagai sumber, kabar duka tersebut disampaikan oleh sahabat Dorman Borisman, Edie Karsito, pada Selasa (7/5/2024) malam. Dorman tutup usia di Rumah Sakit Moch Ridwan Meuraksa Jakarta.

Mendiang Dorman Borisman akan disemayamkan di rumah duka di kawasan Kelurahan Dukuh Kramat Jati, Jakarta Timur. Jenazah akan dimakamkan pada Rabu (8/5/2024).

Kardiman Dorman Borisman atau Dorman Borisman adalah aktor senior dan lawas Indonesia. Namanya mulai populer saat bermain di film Manusia 6.000.000 Dollar bersama Warkop DKI yang dirilis pada 1981.

Sebelumnya, Dorman Borisman sudah bermain di film Kugapai Cintamu yang dirilis pada 1977. Film tersebut sekaligus menjadi debut aktingnya.

Dorman banyak memerankan karakter tokoh yang berasal dari Batak. Hal itu bermula saat dirinya menjadi pengisi suara di film Kecupan Pertama yang dirilis pada 1970.

Selanjutnya ia bermain di beberapa judul film, seperti Anak-anak Buangan (1979), Senggol-senggolan (1980), 5 Cewek Jagoan (1980), Roman Picisan (1980), Ratu Ilmu Hitam (1981), Manusia 6.000.000 Dollar (1981), Gadis Bionik (1982), Bangunnya Nyi Roro Kidul (1985), Malam Jumat Kliwon (1986), Santet (1988), 9 Naga (2006), Kutunggu Jandamu (2008), dan masih banyak lagi. Ia terus bermain di film-film Indonesia masa kini, seperti Garuda di Dadaku 2 (2011) dan Orang Kaya Baru (2019).

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berkarier Hampir 50 Tahun

Setelah banyak bermain film, mulai sekitar 1998, ia banyak berakting untuk sinetron. Salah satu serial paling fenomenal yang pernah ia bintangi adalah Saras 008 yang tayang sepanjang 1998-2004. Selain Saras 008, ia juga bermain di sinetron BA BE (Batak Betawi) Season 1-2, Kampung Girang, Tukang Bubur Naik Haji the Series, dan Patriot.

Setelah berkutat di dunia entertainment selama hampir 50 tahun lamanya, Dorman Borisman kini telah beristirahat di tempat terbaik.

Meski telah tiada, karya-karyanya akan terus mewarnai dunia hiburan Tanah Air. Sebelum meninggal dunia, Dorman sempat menjalani amputasi kaki kanan akibat komplikasi stroke dan diabetes pada Mei 2024.

(Resla)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat