uefau17.com

Gibran Belum Ajukan Pembuatan Surat Tak Pernah Dipidana di PN Solo untuk Keperluan Pilpres - Regional

, Solo - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka belum mengajukan surat permohonan penerbitan surat keterangan tidak pernah dipidana di Pengadilan Negeri (PN) Solo. Surat tersebut menjadi salah satu syarat untuk pendaftaran capres-cawapres.

Gibran santer dikabarkan masuk dalam bursa cawapres pendamping capres Prabowo Subianto. Bahkan, peluang suami Selvi Ananda ini kian terbuka usai Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan syarat capres-cawapres berusia 40 tahun atau memiliki pengalaman sebagai kepala daerah.

Humas PN Solo, Bambang Aryanto mengatakan hingga saat ini belum ada permohonan surat keterangan tidak pernah dipidana yang diajukan atas nama Gibran yang juga putra sulung Presiden Jokowi.

“Untuk sampai saat ini permohonan surat keterangan tidak pernah dipidana atas nama Gibran Rakabuming Raka belum ada,” kata dia kepada wartawan di Solo, Rabu (18/10/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sejumlah Tokoh Ajukan Syarat Maju Pilpres

Sebelumnya diberitakan bahwa Menteri BUMN Erick Thohir disebut membuat permohonan surat tidak pernah dipidana di PN Jakarta Selatan. Hal tersebut dibenarkan Humas PN Jaksel, Djuyamto.

Dia pun mengungkapkan selain Erick Thohir ternyata ada nama Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra.

“Memang benar Pengadilan Negeri Jakarta Selatan telah mengeluarkan beberapa surat tidak pernah dipidana atas nama para pemohon Yusril Ihza Mahendra, Erick Thohir, Anies Baswedan, A Muhaimin Iskandar,” ujar dia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat