uefau17.com

8 Pernyataan KPU Terkait Debat Perdana Capres 2024 - News

, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) akan menjadi lokasi debat perdana para capres-cawapres nomor urut 1, 2, dan 3 hari ini, Selasa (12/12/2023).

Pada debat perdana kali ini, hanya para calon presidenlah yang beradu gagasan terkait sejumlah isu utama yang akan diangkat, yakni Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi.

Sebelumnya, Komisioner KPU August Mellasz menjelaskan terkait kerahasiaan soal debat Pemilu presiden atau Pilpres 2024. Salah satunya dengan menyegel seluruh dokumen pertanyaan hingga nantinya dibuka saat acara dimulai.

"Pertanyaan itu akan disegel, terus nanti misalkan diserahkan ke moderator untuk disampaikan ke pasangan calon (paslon)," ucap August kepada wartawan, seperti dikutip Minggu 10 Desember 2023.

Dia pun menegaskan, hanya penyusun soal dari para tim ahli serta panelis yang terpilih saja yang mengetahui pertanyaan apa yang akan disampaikan pada debat perdana. 

"Kita enggak pernah tahu pertanyaannya apa. Itu lah kemudian panelis itu juga menandatangani pakta integritas. Di sana untuk tidak membocorkan, untuk menjaga pertanyaan itu," jelas August.

Sementara itu, Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari mengungkapkan jika teknis dari debat perdana Pilpres 2024 tidak akan berlangsung seperti konsep cerdas cermat. Dirinya juga menjamin akan banyak tanggapan antara calon presiden (capres) dengan durasi bersih debatnya 120 menit.

Berikut sederet pernyataan KPU terkait debat capres menjelang Pilpres 2024 dihimpun dari

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 9 halaman

1. Total Durasi Debat Pilpres 2024

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari menjelaskan bahwa total durasi dari debat perdana Pilpres 2024 juga akan berlangsung selama 150 menit. Lalu, durasi debat tersebut terpecah terhadap sejumlah sesi dengan durasi bersih debatnya adalah 120 menit.

"Totalnya 150 menit, untuk debatnya 120 menit, dibagi enam segmen dan di antara segmen ada jeda iklan waktunya kurang lebih lima menit," ujar Hasyim saat jumpa pers di Kantor KPU Republik Indonesia, Jakarta, Senin 11 Desember 2023. 

Tak hanya itu, Komisioner KPU August Mellasz menambahkan, jika enam segmen tersebut, yaitu satu pembukaan pembacaan tata tertib dan penyampaian visi misi dan program kerja.

"Segmen kedua dan ketiga, pendalaman visi misi dan program kerja , pertanyaan dan interaksi antara pasangan calon yang lain. Segmen empat dan lima yaitu tanya jawab dan tanggapan di sana akan terjadi proses interaksi tanggapan lontaran pertanyaan dari pasangan calon dan direspon antara calon dengan calon yang lain dan terakhir adalah segmen penutup," jelas August.

 

3 dari 9 halaman

2. Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel Jadi Moderator Debat Perdana Pilpres 2024

Dua orang jurnalis dipilih menjadi moderator untuk memandu jalannya debat perdana Capres-Cawapres di Pilpres 2024. Keduanya adalah Ardianto Wijaya Kusuma dan Valerina Daniel.

Kedua nama itu diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Sabtu (9/12/2023).

"Kita sudah mendapatkan moderator untuk diskusi atau debat pertama capres-cawapres, yaitu Ardianto Wijaya Kusuma dan Valerina Daniel," kata Komisioner KPU RI August Mellaz dalam keterangannya.

Selain moderator, KPU juga merilis 11 nama panelis debat perdana capres-cawapres pada pilpres 2024. Ada mantan Ketua Komnas HAM hingga Guru Besar yang masuk dalam daftar panelis.

August menerangkan, 11 orang telah menyatakan kesediaannya untuk menjadi panelis pada debat pertama Pilpres 2024.

"Kita sudah mendapatkan konfirmasi dan kesediaannya. Ada 11 panelis yang kami sudah hubungi dan bersedia sejak kemarin," ujar dia.

August menyampaikan, panelis bakal membuat materi soal debat. Mereka akan dikarantina terhitung sejak Minggu, 10 Desember 2023 hingga Rabu, 13 Desember 2023 di Jakarta.

"Untuk merumuskan pertanyaan-pertanyaan yang akan disusun oleh panelis. Nanti kami akan diskusikan tema besarnya dan kemudian bagaimana rumusan-rumusan pertanyaan, termasuk bagaimana tata kelola dari pertanyaan-pertanyaan yang nanti akan dirumuskan oleh para panelis di situ," ujar dia.

 

4 dari 9 halaman

3. KPU Segel Pertanyaan Debat Pilpres 2024

KPU RI August Melasz menjamin kerahasiaan soal debat Pemilu presiden (Pilpres) 2024. Salah satunya, dengan menyegel seluruh dokumen pertanyaan hingga nantinya dibuka saat ajang dimulai.

Dia mengaku, bahkan jajaran komisioner KPU pun tidak tahu pertanyaan apa yang akan disampaikan kepada para kandidat masing-masing paslon.

"Kita enggak pernah tahu pertanyaannya apa. Itu lah kemudian panelis itu juga menandatangani pakta integritas, disana untuk tidak membocorkan, untuk menjaga pertanyaan itu," jelas August.

Meski begitu, KPU memastikan pertanyaan yang disampaikan masih dalam koridor dan tema yang sudah ditentukan di tiap sesi debatnya.

Hal itu menjadi pegangan kepada para kandidat untuk menyiapkan materi terbaiknya saat menjawab pertanyaan yang disampaikan moderator debat.

"Paling penting kan tema debatnya apa, dari situlah kemudian pertanyaan akan disitu. Kami akan sampaikan dalam konteks pengarahan semuanya (terkait tema)," August menandasi.

 

5 dari 9 halaman

4. Debat Bakal Berlangsung Selama 5 Kali

Debat bakal berlangsung sebanyak lima kali. Dengan porsi tiga kali debat capres dan dua kali debat cawapres.

"Urutan-urutannya ya, debat pertama itu nanti adalah porsinya untuk debat capres. Debat kedua adalah debat untuk cawapres. Debat yang ketiga adalah debat untuk capres. Debat keempat adalah debat untuk cawapres. Dan yang kelima atau yang terakhir, itu porsinya untuk debat capres," kata Ketua KPU Hasyim Asy'ari di kantor KPU, Jakarta Pusat, Rabu (6/12/2023).

Keputusan ini, kata Hasyim mencapai titik temu setelah KPU menggelar rapat dengan masing-masing tim sukses pasangan capres-cawapres Pilpres 2024. Rapat itu membahas soal format hingga panelis debat capres-cawapres.

Lebih lanjut, Hasyim menjelaskan meski debat digelar terpisah, pasangan capres-cawapres diharuskan hadir secara bersama.

"Intinya hadir, paslon hadir. Kemudian soal nanti tampil didampingi atau tidak, nanti kita bicarakan bagaimana," ujar Hasyim.

Kendati capres-cawapres diharuskan hadir bersama, Hasyim memastikan porsi debat berlangsung sebagaimana jadwal yang telah ditetapkan.

"Tapi, intinya yang bicara boleh dikatakan, sepenuhnya kalau debat capres, ya sepenuhnya capres. Kalau cawapres, sepenuhnya cawapres," ucap Hasyim.

6 dari 9 halaman

5. KPU Pastikan Debat Pilpres Tidak Berjalan Seperti Cerdas Cermat

Ketua Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) Hasyim Asy’ari menjelaskan bahwa terdapat teknis debat perdana Pilpres 2024 yang tidak berlangsung seperti konsep cerdas cermat.

Dirinya juga yakin akan banyak tanggapan antara calon presiden (capres) selama 150 menit dengan total enam segmen.  

“Supaya debatnya ini nggak terkesan monoton, nggak seperti  cerdas-cermat, maka satu segmen itu ada 3 pertanyaan, kemudian masing-masing capres itu nanti sebelum memasuki perdebatan akan mengambil dulu secara acak (pertanyaan) dan setelah mendapatkan pertanyaannya, moderator akan menyampaikan isi dari pertanyaan tersebut,” jelas Hasyim di Kantor KPU RI Jakarta, Senin 11 Desember 2023. 

Tak hanya itu, Hasyim menjelaskan bahwa terdapat pertanyaan yang telah dibacakan oleh kandidat pertama boleh ditanggapi oleh kandidat dua dan kandidat tiga.

Usai saling memberi tanggapan terhadap jawaban kandidat pertama, di akhir segmen kandidat pertama diperkenankan memberi jawaban pamungkasnya terhadap tanggapan dua kandidat lain.

“Supaya kemudian clear di bagian perdebatan itu dan bisa dikatakan segmen yang disediakan untuk berinteraksi antar calon bakal lebih banyak ada di segmen dua sampai lima modelnya semua interaksi dengan pertanyaan yang diajukan oleh panelis,” ungkap Hasyim.

 

7 dari 9 halaman

6. KPU: Cawapres Tetap Mendampingi tapi Tidak di Panggung

Ketua Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) Hasyim Asy’ari mengatakan bahwa format debat pemilu presiden (Pilpres) 2024 yaitu saling mendampingi antara calon presiden dan wakilnya. Ini Berbeda dengan periode 2019 yang berkonsep tunggal dan hanya dihadiri salah satunya saja.

Dengan adanya perubahan format, Hasyim mengungkapkan jika hanya kandidat yang berkepentingan yang dapat naik ke atas panggung. Sebagai contoh besok, pada debat perdana merupakan kesempatan bagi calon presiden maka calon wakil presiden tidak berhak naik ke panggung.

"Perlu kami tegaskan, besok malam adalah debat calon presiden, maka yang tampil di panggung untuk berdebat adalah calon presidennya saja,” ungkap Hasyim di Kantor KPU RI Jakarta, Senin 11 Desember 2023.

Meskipun cawapres tetap hadir untuk mendampingi, mereka tak diperkenankan untuk bicara.

"Yang bicara adalah saat debat capres, capres yang bicara. Saat cawapres, cawapres yang bicara. Debat pertama itu nanti adalah porsinya untuk debat capres, calon presiden" kata Ketua KPU Hasyim Asyari, Rabu 6 Desember 2023.

Tak hanya itu, debat capres cawapres tersebut juga akan direncanakan mulai pukul 19.00 WIB dan dapat disaksikan melalui saluran TV maupun radio yang dijadwalkan sebagai penyelenggara. Berdasarkan informasi, TVRI dan RRI akan menjadi tv pool pada debat perdana besok.

 

8 dari 9 halaman

7. Dihadiri 800 Orang

Komisi Pemilihan Umum (KPU) bakal menggelar debat perdana capres dan cawapres pada Selasa (12/12/2023) besok. Debat Pilpres ini bakal diadakan di halaman Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat. Komisioner KPU RI August Mellaz mengatakan, debat bakal dilakukan dengan konsep townhall meeting.

Nantinya, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD bakal berada di tengah panggung dan dikeliling oleh para penonton.

Adapun panggung yang disiapkan KPU bisa menampung sekitar 800 orang. Namun, tiap paslon hanya boleh membawa 75 orang timnya dalam debat besok. Sisanya, akan dihadiri oleh penonton undangan dari KPU.

9 dari 9 halaman

8. KPU Batalkan Nobar Pilpres 2024

Ketua Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) Hasyim Asy’ari menegaskan, wacana pihanya untuk menggelar nonton bareng atau nobar debat perdana Pilpres 2024 dibatalkan. Menurut dia, pembatalan dilakukan lantaran banyak tv nasional yang sudah menyiarkan secara langsung.

“Nonton bareng tidak jadi dilaksanakan, karena semua TV akan menyiarkan secara langsung,” kata Hasyim saat jumpa pers di Kantor KPU RI Jakarta, Senin (11/12/2023).

Hasyim menambahkan, siaran langsung debat perdana Pilpres 2024 juga akan mengudara di platform radio dan live streaming melalui daring. Dia meyakini, hal itu bisa menjadi akses bagi publik menyaksikan jalannya debat perdana dari rangkaian debat yang akan berlangsung selama lima kali tersebut.

“Semua platform yang kaitannya dengan penyiaran termasuk radio, baik streaming dan sebagainya diberikan akses untuk menyiarkan debat Pilpres 2024,” tegas Hasyim.

Diberitakan sebelumnya, wacana tersebut sempat disampaikan sebelumnya oleh Komisioner KPU August Mellasz kepada awak media. Kala itu, dia menyebut nobar bahkan akan dilangsungkan di tiga titik namun hal itu masih dalam kajian sehingga lokasinya belum terpetakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat