uefau17.com

Resident Evil: Village Bakal Punya DLC, Hadirkan Cerita Baru hingga Mode Third-Person - Tekno

, Jakarta - Game terbaru Resident Evil yang dirilis tahun 2021 lalu, Resident Evil: Village, bakal mendapatkan konten tambahan berupa Downloadable Content (DLC), cerita baru, hingga mode permainan yang baru.

Tsuyoshi Kanda, Produser di Capcom, mengungkapkan DLC bertajuk Winters' Expansion ini akan dirilis pada 28 Oktober 2022. Konten tambahan ini sebelumnya diungkap pada Juni tahun lalu.

Selain itu, dikutip dari blog PlayStation, Rabu (15/6/2022), Kanda juga mengungkap Resident Evil Village Gold Edition akan tersedia di tanggal yang sama.

Ekspansi pertama akan dihadirkan adalah Third-Person Mode atau Mode Orang Ketiga. Ini memungkinkan pemain untuk memainkan mode cerita utama dalam sudut pandang orang ketiga.

Sudut pandang baru ini akan membuat pemain melihat Ethan Winters, protagonis di gim ini, saat ia menghadapi musuh-musuhnya.

"Anda yang baru maupun yang belum pernah merasakan Resident Evil Village, dapat merasakan cerita dalam perspektif yang segar ini," kata Kanda dalam pernyataannya.

Konten lainnya dalam ekspansi ini adalah The Mercenaries Additional Orders. Di sini, pemain akan memainkan beberapa tokoh seperti Chris Redfield, Karl Heisenberg, hingga Lady Alcina Dimitrescu dalam mode shooting ala arcade.

Ekspansi baru juga akan menghadirkan cerita berjudul Shadows of Rose. Pemain akan diperlihatkan apa yang terjadi terhadap Rose, putri Ethan yang hilang, 16 tahun setelah campaign di game utamanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sinopsis Shadows of Rose

Dalam sinopsis Shadows of Rose, diceritakan Rosemary Winters sudah dewasa dan berjuang dengan kekuatannya yang mengerikan. Rose pun mencari cara untuk melepaskan diri dari kutukan tersebut dan memasuki kesadaran Megamycete.

Sebagai tambahan, Resident Evil Re: Verse, konten bonus untuk Resident Evil Village, akan memulai layanannya secara bersamaan dengan Winters' Expansion pada 28 Oktober mendatang.

Meski begitu, Capcom belum mengungkapkan lebih lanjut soal rincian harga baik untuk DLC Winters' Expansion, maupun Resident Evil Village Gold Edition.

Sebelumnya, Apple dan Capcom mengumumkan, Resident Evil: Village bakal diluncurkan untuk perangkat Mac pada tahun ini. Hal ini disampaikan keduanya dalam gelaran WWDC 2022, dikutip Rabu (8/6/2022).

"Dengan bangga kami membawa judul terbaru kami ini ke jajaran Mac Apple yang luar biasa, didukung oleh Apple silicon," kata Masaru Ijuin, Advanced Technical Research Divison Manager, Capcom.

 

3 dari 4 halaman

Resident Evil: Village Bakal Hadir di Mac Tahun 2022

Menurut Ijuin, Resident Evil: Village bakal dapat dimainkan dengan resolusi 1080p pada MacBook Air M2. Sementara, game ini juga dapat berjalan hingga resolusi 4K pada Mac Studio.

"Sebelumnya, ini hanya mungkin pada konsol dan PC gaming dengan performa tinggi, tapi kami sekarang dapat membawa ini ke setiap Mac dengan Apple silicon," kata Ijuin seperti mengutip siaran di YouTube Apple.

Meski begitu, Capcom hanya mengatakan game ini akan dirilis untuk Mac pada 2022. Belum ada tanggal rilis yang spesifik untuk ini.

Mengutip Digital Trends, komputer Mac seringkali dilaporkan memiliki masalah kompatibilitas dengan banyak gim. Pengguna biasanya perlu menggunakan dual-boot pada perangkat mereka untuk menjalankan gim melalui Steam.

 

4 dari 4 halaman

Metal 3 Apple

Selain itu, secara teknis, Resident Evil: Village juga dapat dimainkan di perangkat Mac melalui Google Stadia.

Pengumuman hadirnya Resident Evil: Village untuk Mac sendiri termasuk dalam presentasi terkait perangkat lunak Metal yang digunakan dalam produk Apple, yang ditingkatkan ke Metal 3.

Metal 3 akan mendukung MetalFX Upscaling, yang membuat frame yang lebih kecil dan kurang intensif, lalu meningkatkannya.

Selain itu, No Man's Sky dari Hello Games, juga akan menjadi salah satu gim pertama yang mendukung MetalFX Upscaling saat dirilis di Mac pada akhir tahun ini.

(Dio/Ysl)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat