uefau17.com

Ledok Sambi, Destinasi Wisata Asri Yogyakarta untuk Liburan Keluarga - Regional

, Yogyakarta - Yogyakarta memiliki banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi bersama teman atau keluarga. Salah satu destinasi wisata yang cocok untuk dikunjungi tersebut adalah Ledok Sambi.

Ledok Sambi berlokasi di Jalan Kaliurang KM.19, Pakem, Sleman, Yogyakarta. Wisata ini menawarkan pemandangan alam yang asri dan hijau.

Mengutip dari jogjaprov.go.id, Ledok Sambi sangat cocok dikunjungi untuk piknik atau kemah. Selain berada di lingkungan hijau, destinasi wisata Yogyakarta ini juga terletak di pinggir sungai atau lembah.

Destinasi wisata ini menyediakan berbagai makanan, camilan, dan minuman yang bisa dinikmati di tengah kawasan hijau. Saat memasuki Ledok Sambi, pengunjung juga bisa langsung menikmati beberapa sajian yang dijual ditempat, salah satunya jadah tempe.

Sebelum menikmati asrinya Ledok Sambi, pengunjung harus menuruni tangga yang cukup curam. Namun tak perlu khawatir karena jalanan tersebut cukup aman dengan adanya railing tangga.

Setelah sampai ke lokasi, pengunjung akan disuguhkan pemandangan hijau dengan suara air yang menenangkan. Pihak pengurus juga menyediakan jasa menyewa tikar (kloso) plastik dengan bayaran sukarela. Menggelar tikar di samping sungai sambil menikmati jajanan sederhana akan menjadi piknik yang seru dan menyenangkan.

Selain penyewaan tikar, pihak pengurus juga menyediakan jasa menyewa ban bagi pengunjung yang ingin berenang. Jika tak ingin berenang, pengunjung juga bisa duduk di pinggir sungai sambil memasukkan kaki ke dalam air dan menikmati sejuknya air alami.

Sungai tersebut cukup dangkal dan dihiasi bebatuan kecil. Selain itu juga terdapat beberapa batu berukuran sedang di tengah sungai, sehingga pengunjung bisa duduk di tengah sungai sambil bermain air tanpa berenang.

Bukan itu saja, pengunjung juga bisa mencoba flying fox hanya dengan membayar Rp25 ribu saja. Flying fox bisa dilakukan berdua karena kapasitasnya mencapai 300 kg.

Destinasi wisata ini tak dipungut biaya atau HTM, tetapi pihak pengelola menyediakan kotak yang bisa diisi secara sukarela. Selain berenang, piknik, flying fox, dan menikmati pemandangan, pengunjung juga bisa melalukan aktivitas lain, seperti berkemah, gel gun, hingga outbound. Berbagai aktivitas seru tersebut bisa dilihat di akun Instagram @ledoksambiecopark.

(Resla Aknaita Chak)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat