uefau17.com

Operator BRI Liga 1 Minta Pecalang Ikut Awasi Pemain yang Keluyuran di Bali - Regional

, Denpasar - Direktur Ops PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno meminta semua klub peserta BRI Liga 1 melakukan pengetatan untuk memutus penyebaran virus Covid-19 di setiap klub agar tidak terjadinya klaster di Liga 1 tersebut. 

Sudjarno menyebut akan melibatkan pecalang untuk melakukan pengawasan kepada pemain dan official yang keluyuran di luar kompetisi demi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

BACA JUGA: VIDEO: Persib Juara BRI Liga 1, Ribuan Bobotoh Tumpah Ruah di Jalan Protokol

"Termasuk LIB juga akan membuat skema coba bekerja sama kearifan lokal (pecalang) ikut pengawasan di akomodasi itu," kata Sudjarno di Bali, Kamis, Kamis (3/2/2021).

Sudjarno melanjutkan, di mana saat ini, sistem kompetisi BRI Liga 1 sudah dilakukan semi bubble, dirinya menyebut akan menerapkan sistem full bubble.

"Semua harus disiplin menerapkan prokes di klub masing-masing sesuai harapan kita. Kalau klub atau LIB lalai, bisa berdampak penyebaran Covid. Kita harapkan full bubble," ucapnya.

Ia beharap semua klub peserta liga 1 bisa lebih memperketat lagi kegiatan para pemain dan officialnya selama menjalani kompetisi BRI Liga 1 di Bali. 

"Kami harap klub bisa melakukan penerapan itu (skema full bubble).  Kami belum menerapkan denda. Tapi ketika terjadi itu covid, rugi klub sendiri," tutur dia.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat