uefau17.com

Fikri/Bagas Tersingkir, Indonesia Gagal Pecah Telur di Korea Masters 2022 - Bola

, Gwangju - Indonesia harus menunggu setidaknya satu tahun lagi untuk memecah telur di Korea Masters. Pasalnya, gelar pada edisi 2022 dipastikan gagal direbut.

Ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang jadi harapan terakhir kandas di perempat final. Pada pertemuan pertama melawan duo Jepang Hiroki Okamura/Masayuki Onodera di Yeonju Stadium, Jumat (15/4/2022). Laga nanti merupakan pertemuan pertama, Fikri/Bagas menyerah 23-25, 21-19, 20-22. 

Hasil ini cukup mengecewakan karena perbedaan peringkat. Fikri/Bagas menempati urutan 20, dengan Okamura/Onedara bertengger di posisi 57. Fikri/Bagas juga berstatus unggulan empat Korea Masters 2022

Kekalahan dari Okamura/Odenara juga menunjukkan masalah inkonsistensi. Bulan lalu Fikri/Bagas mampu menjuarai All England bulan. Namun, mereka tersingkir di babak pertama pada kompetisi selanjutnya yakni Swiss Open.

Fikri/Bagas lalu sempat bangkit bangkit dan mencapai semifinal Korea Open, sebelum terhenti di babak delapan besar Korea Masters. 

Pada laga tersebut, kedua pasangan langsung terlibat persaingan ketat di gim pertama. Sejak awal hingga akhir gim, Fikri/Bagas dan Okamura/Onodera saling kejar mengejar poin secara sengit.

Keunggulan pun silih berganti direbut kedua pasangan dengan selisih poin begitu tipis. Tercatat Fikri/Bagas sempat unggul 11-9, 13-11, 18-16, dan 22-21. Namun wakil Jepang yang bermain lebih sabar dan tak gegabah membantu mereka merebut gim pertama.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Laga Sengit

Ganda putra Jepang hampir mengemas kemenangan dua gim langsung atas Fikri/Bagas. Permulaan gim kedua juga sempat dikuasai oleh Okamura/Onodera dengan memimpin 5-0.

Fikri/Bagas terus berusaha mengejar dan berusaha menekan kuantitas kesalahan pukulan dan bermain lebih sabar. Cukup sulit bagi Fikri/Bagas untuk mengejar ketertinggalan. Namun, kerja keras mereka perlahan membuahkan hasil dengan memperkecil celah poin.

Keduanya memupuk poin menjadi 2-5, 3-6, 5-7, 8-10, dan akhirnya bisa menyalip dengan 12-11. Okamura/Onodera pun tak mau kalah dengan ikut mengejar, namun Fikri/Bagas sukses mengunci keunggulan untuk memperpanjang hingga gim ketiga.

Tipikal permainan yang ulet dan sabar dari pemain Jepang menjadi kendala yang masih sulit dihadapi ganda putra Indonesia. Fikri/Bagas yang berusaha bermain lebih ngotot nyatanya tak bisa menembus pertahanan solid Okamura/Onodera di gim ketiga.

Akibatnya Okamura/Onodera secara perlahan bisa mencuri keunggulan kendati keunggulan awal telah dipegang Fikri/Bagas dengan skor 6-3, 9-6, 14-11. Titik balik terjadi di paruh kedua saat Okamura/Onodera membukukan poin 20-18 atas Fikri/Bagas.

Fikri/Bagas sempat berusaha merebut kepemimpinan dan bisa menyamakan kedudukan 20-20. Namun, lagi-lagi kesabaran permainan pasangan Jepang membuahkan hasil lewat dua poin penentu yang membuat Fikri/Bagas tersingkir dari turnamen.

3 dari 3 halaman

Jejak Indonesia di Korea Masters

Korea Masters 2022 berlangsung 12-17 April di Yeonju Stadium, Gwangju. Masuk kategori level Super 300, turnamen ini menyediakan hadiah total 180 ribu dolar AS. Sejak pertama kali digelar tahun 2007, Indonesia masih mendambakan gelar dari ajang ini.

Tuan rumah mendominasi dengan merebut 55 titel, unggul jauh atas pesaing terdekat Tiongkok dan Jepang (masing-masing empat).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat