uefau17.com

Film Ancika 1995 Tembus 1 Juta Penonton, Jadi Box Office Indonesia Pertama Tahun 2024 - ShowBiz

, Jakarta Kabar baik datang dari tangga box office Indonesia setelah film Ancika 1995 yang dibintangi Zee JKT48 dan Arbani Yasiz resmi menembus 1 juta penonton pada Minggu (21/1/2024).

Kabar box office ini disampaikan pihak rumah produksi MD Pictures via pesan singkat kepada Showbiz , Senin (22/1/2024). Ancika 1995 karya Benni Setiawan meraih 1.018.089 penonton.

Ancika Dia Yang Bersamaku 1995 a film by Benni Setiawan. (Setelah) hari ke-11 tayang, 1.018.089 orang sudah membuat Ancika bahagia. Sedang tayang di bioskop,” ungkap pihak MD Pictures.

Pencapaian ini menempatkan Ancika 1995 sebagai film Indonesia pertama yang mencapai 1 juta penonton pada 2024. Bagi Manoj Punjabi, ini layak disyukuri di tahun politik.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Ini Sesuatu yang Positif

Dalam wawancara dengan Showbiz di Jakarta Selatan pekan lalu, produser MD Pictures ini menyinggung pencapaian di pengujung 2023 lewat Layangan Putus The Movie.

“Saya bersyukur tahun lalu, Layangan Putus mencapai 1.020.000 juta penonton. Terima kasih. Minimal closing-nya manis banget. Opening-nya dengan Ancika di atas 1 juta semoga. Ini jadi sesuatu yang positif,” ulas Manoj Punjabi.

3 dari 4 halaman

Layangan Putus dan Ancika 1995

Fakta bahwa Layangan Putus dan Ancika 1995 sanggup merangkul 1 juta penonton adalah bukti genre drama selalu punya tempat di hati para pencinta film di Indonesia.

“Keduanya bukan genre horor. Kami punya tanggung jawab. Horor memang makanan MD Pictures. Bagi saya, bukan berarti horor ini mau aji mumpung saja. Drama makanan kita juga,” ia mengakhiri.

 

4 dari 4 halaman

Sinyal Sukses di Hari Pertama

Sinyal sukses Ancika 1995 sudah tampak sejak hari pertama penayangan di bioskop, Kamis, 11 Januari 2024. Hari itu, Ancika 1995 menyita perhatian 163.811 penonton.

Memasuki hari keempat, film ini melewati 500 ribuan penonton. Merespons fenomena ini, Manoj Punjabi berjanji akan mengeksplorasi genre drama dengan waktu perilisan yang pas.

 

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat