uefau17.com

Ini Surganya Oleh-Oleh Pempek Palembang yang Diburu Pemudik Saat Lebaran - Regional

, Palembang - Perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah telah usai, namun para pemudik masih memadati Kota Palembang Sumatera Selatan (Sumsel).

Salah satu lokasi yang ramai dikunjungi para pemudik di Palembang adalah Pasar Tradisional 26 Ilir, di Jalan Merdeka, Talang Semut Palembang.

BACA JUGA: VIDEO: Atlet Sumsel untuk PON Dapat Konsumsi Makanan Nasi Basi

Di pasar inilah menjadi surganya oleh-oleh kuliner pempek Palembang, yang banyak diburu oleh para pemudik dari berbagai daerah di Indonesia.

Deretan toko-toko kuliner khas Palembang ramai dikunjungi para pembelinya, ada yang sekedar menyicipi pempek Palembang di lokasi, tak sedikit juga yang memesan paket pempek Palembang untuk dibawa kembali ke kotanya masing-masing.

Agar oleh-oleh pempek Palembang bisa awet di perjalanan, para pemudik memesan paket pempek Palembang dengan kemasan vakum, yang bisa bertahan 2-3 hari di kondisi suhu normal.

Selain pempek Palembang, para pemudik juga memborong berbagai jenis kerupuk Palembang, mulai dari kerupuk kemplang, kerupuk kancing hingga kerupuk keriting.

Seperti salah satu toko Pempek Lala di Pasar Tradisional 26 Ilir Palembang, yang ramai dipadati pengunjungnya untuk berburu oleh-oleh khas Palembang ini.

Para pembeli bisa memborong pempek Palembang mulai dari harg Rp1.600 per item, hingga ratusan ribu untuk beragam jenis pempek Palembang dalam satu paket.

Kebanyakan para pembeli memesan pempek Palembang ukuran kecil, seperti pempek kulit, pempek lenjer dan pempek telur.

Bahkan ada juga yang memesan pempek kapal selam dan pempek lenjer panjang, yang dihargai sebesar Rp15.000 per item di toko oleh-oleh lainnya.

Anes, salah satu pemudik asal Padang bersama istri dan kedua anaknya menyempatkan diri menyicipi pempek Palembang di Toko Pempek Lala.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cuko Pedas

Dia berkata, setiap datang ke Palembang selalu diajak rekannya untuk membeli oleh-oleh pempek Palembang di Pasar Tradisional 26 Ilir Palembang.

“Kalau di sini harganya terjangkau, jauh beda dengan harga pempek Palembang di toko-toko besar lainnya. Jadi bisa lebih hemat dan dapat banyak,” ujarnya kepada , Senin (15/4/2024).

Walau perjalanannya dari Padang ke Palembang hanya membutuhkan waktu 1 hari 1 malam, namun dia takut terjebak macet di jalan, sehingga durasi perjalanan bisa memakan waktu hingga 2 hari.

Karena itu, dia sengaja memesan pempek dengan kemasan vakum, agar bisa awet di perjalanan dan bisa dinikmati bersama keluarganya di Kota Padang nantinya.

“Kalau makan pempek Palembang asli buatan orang Palembang, memang beda rasanya. Apalagi cukonya itu terkenal kental dan pedas, sesuai dengan selera kami orang Padang yang suka makanan pedas,” ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat