uefau17.com

Petaka Tenda Akikah di Rokan Hilir, 4 Orang Tewas Tersengat Listrik - Regional

, Pekanbaru - Rencana pesta akikahan di Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir, Riau, berujung petaka. Empat orang meninggal dunia karena tersengat listrik tegangan tinggi pada Selasa pagi (12/9/2023).

Kepala Polres Rokan Hilir Ajun Komisaris Besar Andrian Pramudianto menjelaskan, kejadian bermula saat pemasangan tenda di lokasi akikah di daerah Ujung Tanjung.

Pemasangan tenda itu ternyata memakan sebagian jalan sehingga para pekerja memindahkannya. Lima pekerja kemudian mengangkat tenda itu agar menjauh dari jalanan.

"Ujung tenda kemudian menyentuh kabel listrik bertegangan tinggi," kata Andrian, Selasa petang.

Lima pekerja tadi tak sadarkan diri begitu tersengat listrik. Kelimanya dibawa ke Rumah Sakit Athaya Medica Ujung Tanjung untuk mendapatkan perawatan.

Untung tak dapat diraih malang tak dapat ditolak karena empat pekerja dinyatakan meninggal dunia. Sementara satu pekerja tak sadarkan diri dan masih dalam perawatan.

"Korban yang meninggal dunia kemudian diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan," kata Andrian.

Adapun korban meninggal dunia adalah Diki sanjaya, Edo Simbolon, Jisrianto Andestra Purnama dan Siregar. Adapun pekerja yang dalam perawatan bernama Untung Sagala.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat