uefau17.com

Polisi Usut Kasus Pembunuhan Penjual Makanan di Yahukimo Papua Pegunungan - Regional

, Jakarta - Hamid (42), seorang penjual makanan diduga menjadi korban penganiayaan oleh orang tak dikenal hingga meninggal dunia. Peristiwa itu terjadi di Kompleks Km 4 Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, pada Senin (20/2/2023).

Kepala Kepolisian Resor Yahukimo AKBP Arief Kristanto mengatakan, pihaknya telah mendapat pengaduan dari masyarakat yang datang melapor ke PoSPKT Polres Yahukimo bahwa telah terjadi pembunuhan terhadap seorang masyarakat dengan cara dibacok.

"Saat itu pukul 08.30 personel sedang melaksanakan pengaturan dan mendapat informasi pengaduan tentang seorang mengalami penikaman dan penganiayaan," kata Arief via keterangan tertulis, Selasa (21/2/2203).

Atas laporan tersebut, Arief menuturkan, piket fungsi beserta anggota penjagaan menuju ke TKP yang berada di KM 4 Perumahan Sosial untuk mengecek ke lokasi kejadian.

"Pada saat anggota tiba Di TKP terlihat seorang mayat laki2 ditemukan dalam keadaan Tengkurap dan berlumuran darah yang berinisial H,” ujarnya.

Arief menerangkan bahwa penyidik langsung melaksanakan olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi yang berada di lokasi kejadian.

"Saat ini Anggota Sat Reskrim sudah Melaksanakan Olah TKP dan Membawa Korban Ke RSUD Dekai untuk dilakukan pemeriksaan Medis, untuk saksi kami sudah melakukan pemeriksaan," tuturnya.

Pada saat petugas tiba di lokasi kejadian, polisi menemukan sebuah parang dengan panjang 34 cm, satu buah gagang parang berwarna hitam, satu buah kunci motor, satu buah celana pendek warna hitam putih, satu buah topi berwarna merah, satu buah noken, satu unit HP merek Oppo, satu bungkus rokok, dan satu buah toples berisi jualan donat dan nasi.

Setelah dilakukan olah TKP, kemudian polisi membawa jenazah Hamid ke RSUD Dekai untuk dilakukan pemeriksaan medis.

"Pada pemeriksaan medis di tubuh korban, kami menemukan banyak luka tusukan yang di antaranya enam luka tusuk di bagian punggung, satu luka tusuk di bagian pergelangan tangan sebelah kiri, siku, bahu kanan, bagian bawah ketiak kanan, dua luka tusuk pada bagian leher sebelah kiri dan bagian perut serta tiga luka lebam pada bagian pipi kanan, dahi dan hidung," tutur Arief.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat