uefau17.com

Toyota Prius Hybrid Diprediksi Melantai di GIIAS 2024 - Otomotif

, Jakarta - Pada agenda konferensi pers pameran otomotif tahunan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, PT Toyota Astra Motor (TAM) membocorkan sedikit kisi-kisi rencana peluncuran mobil barunya saat hari pameran tiba.

Dua model misteri dijanjikan akan menggoda pengunjung GIIAS di Juli nanti, dan salah satunya sangat mungkin adalah Toyota Prius.

"Kami akan meluncurkan beberapa model, pertama produk elektrifikasi kami. Ini adalah sebuah model legenda, sebuah pionir dari kendaraan elektrifikasi Toyota di dunia," beber Public Relation Manager PT TAM, Arie Hermawan pada agenda konferensi pers GIIAS 2024 di bilangan CBD Sudirman, Rabu (12/6/2024).

Hanya sedikit petunjuk yang diperoleh dari paparan singkat kisi-kisi model baru Toyota pada gelaran mega pameran tersebut. Namun, Arie menimpali pernyataannya tersebut dengan sebuah pancingan pertanyaan singkat, "Bisa tebak?"

Untuk menerka petunjuk yang ada, yakni "model legenda pionir kendaraan elektrifikasi Toyota", tentu tak lain tak bukan sosok rahasia itu adalah Toyota Prius, pelopor elektrifikasi hybrid Toyota yang mengawali penampilannya pada 1997.

Menyebut peluncuran Prius yang telah ditunggu-tunggu tiba di Tanah Air ini memang cukup berani. Namun, semuanya didukung oleh janji Direktur Pemasaran PT TAM, Anton Jimmi Suwandy pada agenda GIIAS tahun lalu.

"Sementara ini, kita baru dapat konfirmasi untuk Prius hybrid. Dan mungkin mudah-mudahan tahun depan kita akan introduce," ucap Anton, saat ditemui di gelaran GIIAS 2023 pada Minggu (20/8/2023).

Namun, yang belum jelas adalah apakah yang akan diboyong pada GIIAS tahun ini adalah Prius HEV atau Prius PHEV. Jika merujuk pernyataan Anton, Toyota Prius HEV lebih banyak memiliki kemungkinan untuk meluncur.

Sisanya hanya bisa menunggu 17 Juli ketika konferensi pers Toyota pada mega pameran tersebut digelar.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Spesifikasi Teknis Toyota Prius HEV

Tampang Prius hybrid generasi kelima sebelumnya sudah terparkir di GIIAS 2023 sebagai display. Namun, penjualannya masih ditahan-tahan oleh TAM.

Jika benar sosok yang dijanjikan meluncur itu adalah Prius, GIIAS 2024 bisa jadi gerbang penjualan Prius generasi baru ini ke Tanah Air.

Generasi terbaru mobil hybrid andalan Toyota ini menggendong mesin M20A-FXS 2,0 liter 4-segaris yang dipasang di depan untuk mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 193 tenaga kuda dan torsi 188 Nm.

Prius HEV dengan varian kapasitas tangki 2,0 liter yang digadang-gadang akan meluncur itu mencapai peningkatan efisiensi bahan bakar sebesar 28,6 km/l.

Hasil tersebut bisa didapat karena Toyota Prius HEV memiliki sistem E-Four terbaru yang memiliki performa lebih baik pada permukaan jalan dengan gesekan rendah, dan stabilitas yang lebih baik saat berbelok.

Meski begitu, opsi varian 1,8 liter juga tersedia. Pilihan drivetrain-nya juga disediakan untuk memilih E-Four penggerak seluruh roda maupun penggerak roda depan dengan transmisi CVT.

Segudang teknologi kesalamatan canggih juga sudah tertanam di Prius HEV. Di antaranya adalah Toyota Safety Sense yang menghadirkan teknologi Advanced Safety System, Blind Spot Monitor, hingga rem tabrakan sekunder.

3 dari 4 halaman

Akan Ada Satu Model Baru dari Divisi Gazoo Racing

Selain Prius, pria yang karib disapa Awan itu juga membeberkan akan ada satu model dari divisi performa Toyota, Gazoo Racing, yang akan masuk pasar Indonesia lewat penampilan di panggung Toyota pada GIIAS 2024.

"Lalu yang kedua dari varian Gazoo Racing merek kami, ini adalah sebuah model yang sangat fun to drive, yang memiliki tenaga yang sangat buas, gede, dan 300 hp, sebuah model yang lahir dari homologasi ajang balap internasional," bebernya melanjutkan rencana peluncuran mobilnya.

4 dari 4 halaman

Infografis Mobil Kepresidenan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat