uefau17.com

32 Tahun Beroperasi di Indonesia, LG Tanam 32 Ribu Pohon Mangrove - On Off

, Jakarta PT. LG Electronics Indonesia (LG) melakukan aksi penanaman 32 ribu pohon. Kegiatan ini dilakukan pabrikan elektronik asal Korea Selatan tersebut sebagai bagian peringatan 32 tahun beroperasinya di Indonesia.

Sebagai pembuka kegiatan penanaman pohon ini, LG telah menandatangani nota kesepahaman dengan BKSDA Jakarta Bertempat di Suaka Marga Satwa Muara Angke, Jakarta yang diwakili oleh Dr. Abdul Kodir sebagai Kepala BKSDA Jakarta, penandatanganan ini menjadi bagian dari kesungguhan LG yang sekaligus mengatur detail dalam pelaksanaannya nanti.

Penanaman pohon akan menyentuh beberapa lokasi termasuk Jakarta, Kalimantan dan Sumatera. Keseluruhan kegiatan akan berlangsung secara simultan yang rencananya akan berakhir pada April 2023.

Penanaman pohon ini dilakukan sekaligus menjadi penanda konsistensi LG dalam mendukung upaya pemerintah bagi peningkatan perhatian pada keberlangsungan lingkungan hidup.

Seriring dengan upaya memberikan inovasi bagi kemudahan dalam menjalani keseharian penggunanya, LG pun melengkapi berbagai produknya di Indonesia dengan kemampuan yang memungkinkan penggunanya untuk lebih menghemat energi.

Diantara upaya LG tersebut dilakukan dengan sematan teknologi inverter yang telah terbukti menjadi teknologi yang lebih hemat listrik pada berbagai produk elektronik rumah tangga. Termasuk didalam produk LG yang berbasis teknologi inverter yaitu kulkas, mesin cuci hingga penyejuk ruangan (air conditioner – AC).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat