uefau17.com

Selain Gitaris, Roby Satria Geisha yang Tersangkut Kasus Narkoba Juga Punya Bisnis - Bisnis

, Jakarta - Gitaris band Geisha, yakni Roby Satria tengah menjadi sorotan publik setelah ditangkap oleh polisi karena kasus narkoba

Sosok Roby Satria Geisha cukup dikenal dengan beberapa karya lagu grup band tersebut, salah satunya"Selalu Salah" dan "Jika Cinta Dia".

Selain di industri musik, Roby ternyata juga aktif berkarir sebagai Founder sekaligus Executive Producers PT Karya Inti Jiwa dan manajemen Fourtwnty PT Sinergi Satu Karya.

Adapun bisnis di bidang fashion yang juga digelutinya, yaitu 4.20 Society.  4.20 Society, menjual berbagai produk pakaian seperti kaos, hoddie, jaket, topi, hingga tas punggung.

Harga produk yang dijual 4.20 Society dibanderol mulai Rp 160.000 hingga sekitar Rp. 400.000.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by 4.20 Society (@4.20society)

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Roby Geisha Ditangkap di Kawasan Jakarta Selatan Atas Kasus Narkoba

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan telah membenarkan kabar ditangkapnya gitaris Geisha, yakni Roby Satria terkait kasus narkoba.

Sebelumnya, Wakasat Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Mobri Panjaitan pada Minggu (20/03/2022) menyebut bahwa gitaris berinisial R ditangkap terkait narkoba, dengan barang bukti berupa ganja.

Diketahui, Roby diamankan polisi pada Sabtu (19/03/2022) sekitar pukul 21.00 WIB, di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan. 

Ini merupakan ketiga kalinya Roby terjerat kasus narkoba.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat