uefau17.com

Seri Huawei Nova Petik Hasil Manis di Asia Pasifik - Tekno

, Beijing - Bisnis Huawei di pasar smartphone terus mengalami pertumbuhan, termasuk seri mid-rage (kelas menengah) Nova. Asia Pasifik merupakan salah satu pasar penting pemasaran smartphone Nova, dengan pangsa pasar yang terus mengalami peningkatan.

Vice President, Handset Business Mid-Range Smartphone Trend Huawei Asia Pasifik, Fang Fei, mengungkapkan sebanyak 15 juta unit smartphone Nova dikapalkan sejak Januari hingga Mei 2018. Huawei sejak 2016 telah merilis sejumlah varian Nova, termasuk Nova, Nova Plus, Nova 2 dan Nova 2i.

Menurut Fei, Nova 2i merupakan salah satu produk kunci Huawei di wilayah Asia Pasifik. Nova 2i sendiri telah dirilis sejak November 2017 di Indonesia dan menjadi smartphone pertama dengan empat kamera.

Huawei Nova 2i memiliki dual kamera belakang dengan resolusi 16MP dan 2MP, sedangkan kamera depan memiliki resolusi 13MP dan 2MP. Smartphone ini hadir perdana di Indonesia dengan harga jual Rp 4 juta.

Adapun untuk wilayah Asia Pasifik, pertumbuhan tertinggi seri Nova terjadi di Malaysia sebesar 31,4 persen pada April 2018 jika dibandingkan Agustus tahun lalu.

"Nova 2i adalah market trigger kami di Asia Pasifik, dengan pertumbuhan seri Nova di Filipina, Thailand, Malaysia dan Vietnam sejak Agustus hingga April tahun ini," ungkap Fei di Huawei Beijing Executive Briefing Center, di Beijing, Tiongkok, Selasa (3/7/2018), saat dijumpai dalam acara APAC Media China Trip 2018.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Huawei Optimis

Huawei Nova 2i dengan empat kamera. (/Agustinus M Damar)

Fei optimistis seri Nova akan membantu pertumbuhan pangsa pasar smartphone Huawei, tidak hanya di Asia Pasifik, tapi juga dunia.

Oleh sebab itu, Huawei dengan serius mendedikasikan sumber daya untuk seri Nova, termasuk menggelar program promosi dan mendedikasikan tim penjualan yang lebih muda. Hal ini sejalan dengan target pasar seri Nova, yakni kaum muda.

"Seri Nova hadir karena ada konsumen menilai seri P dan Mate mahal yakni anak-anak muda. Oleh sebab itu kami menghadirkan seri Nova, dengan Visi agar kaum muda tetap dapat menikmati teknologi dan inovasi kami dengan harga lebih terjangkau," tutur Fei.

Lebih lanjut, Fei menjelaskan beberapa kunci penting agar seri Nova bisa memikat banyak perhatian konsumen. Huawei, katanya, mencoba memahami kebutuhan utama konsumen yang saat ini tengah populer, yakni selfie, pengalaman gaming, penampilan dan multimedia.

"Perangkat kami harus fashionable dan trendi, serta punya kemampuan selfie, gaming dan multimedia yang cakap, karena itu semua merupakan cara mereka (konsumen) untuk mengekspresikan dirinya," katanya.

(Din/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat