uefau17.com

Bagi-Bagi Hadiah Hoaks Sepekan: Undian Berhadiah dari Bank Jatim hingga Soimah Bagikan Rp 10 Juta di Facebook - Cek Fakta

, Jakarta - Sejumlah kabar hoaks masih beredar di media sosial selama sepekan terakhir. Beberapa di antaranya menyebar dalam konten bagi-bagi hadiah.

Satu di antaranya informasi yang diklaim program undian berhadiah dari Bank Jatim. Informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 8 Juni 2024. Klaim program undian berhadiah dari Bank Jatim berupa tulisan sebagai berikut.

"𝐆𝐄𝐁𝐘𝐀𝐑 𝐔𝐍𝐃𝐈𝐀𝐍 𝟐𝟎𝟐𝟒" 𝐁𝐚𝐠𝐢 𝐬𝐞𝐦𝐮𝐚 𝐧𝐚𝐬𝐚𝐛𝐚𝐡 𝔹𝔸ℕ𝕂 𝕁𝔸𝕋𝕀𝕄 𝐲𝐚𝐧𝐠 𝐬𝐮𝐝𝐚𝐡 𝐦𝐞𝐧𝐠𝐠𝐮𝐧𝐤𝐚𝐧 𝕁𝕔𝕠𝕟𝕟𝕖𝕔𝕥 𝕄𝕠𝕓𝕚𝕝𝕖

𝔸𝕪𝕠' 𝔹𝕦𝕣𝕦𝕒𝕟 𝔻𝕒𝕗𝕥𝕒𝕣 & 𝕄𝕖𝕟𝕒𝕟𝕘𝕜𝕒𝕟 𝔾ℝ𝔸ℕ𝔻 ℙℝ𝕀ℤ𝔼:

-𝟏𝟎 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐌𝐨𝐛𝐢𝐥 𝐀𝐥𝐩𝐡𝐚𝐫𝐝

-𝟏𝟓 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐌𝐨𝐛𝐢𝐥 𝐂𝐑-𝐕 𝐓𝐮𝐫𝐛𝐨

-𝟐𝟎 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐌𝐨𝐛𝐢𝐥 𝐗𝐩𝐚𝐧𝐝𝐞𝐫

-𝟐𝟓 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐌𝐨𝐛𝐢𝐥 𝐅𝐨𝐫𝐭𝐮𝐧𝐞𝐫

-𝟑𝟎 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐌𝐨𝐭𝐨𝐫 𝐒𝐜𝐨𝐩𝐲

-𝟑𝟎 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐌𝐨𝐭𝐨𝐫 𝐍𝐦𝐚𝐱

-𝟓𝟎 𝐔𝐧𝐢𝐭 𝐓𝐯 𝐋𝐞𝐝 𝟓𝟎 𝐢𝐧

-𝟒𝟎 𝐁𝐨𝐱 𝐒𝐦𝐚𝐫𝐭𝐩𝐡𝐨𝐧𝐞 𝐏𝐫𝐨𝐦𝐚𝐱𝟏𝟒

-𝟏𝟎𝟎 𝐞𝐦𝐚𝐬 𝐛𝐚𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 & 𝐋𝐨𝐠𝐚𝐦 𝐦𝐮𝐥𝐢𝐚

-𝟐𝟓 𝐏𝐚𝐤𝐞𝐭 𝐖𝐢𝐬𝐚𝐭𝐚 𝐒𝐢𝐧𝐠𝐚𝐩𝐨𝐫𝐞

-𝟓𝟎 𝐏𝐚𝐤𝐞𝐭 𝐔𝐦𝐫𝐨𝐡 𝐆𝐫𝐚𝐭𝐢𝐬

(𝔾𝔼𝔹𝕐𝔸ℝ 𝕌ℕ𝔻𝕀𝔸ℕ 𝕋𝔸𝔹𝕌ℕ𝔾𝔸ℕ 𝔹𝔼ℝℍ𝔸𝔻𝕀𝔸ℍ 𝔹𝔸ℕ𝕂 𝕁𝔸𝕋𝕀𝕄) 𝕤𝕚𝕝𝕒𝕜𝕒𝕟 𝕜𝕝𝕚𝕜 𝕞𝕖𝕟𝕦 (𝐃𝐀𝐅𝐓𝐀𝐑) 𝕪𝕒𝕟𝕘 𝕤𝕦𝕕𝕒𝕙 𝕜𝕒𝕞𝕚 𝕤𝕖𝕕𝕚𝕒𝕜𝕒𝕟...

𝔹𝕦𝕣𝕦𝕒𝕟 𝔻𝕒𝕗𝕥𝕒𝕣 𝕊𝕖𝕜𝕒𝕣𝕒𝕟𝕘 (𝐆𝐑𝐀𝐓𝐈𝐒)"

Tulisan tersebut disertai tautan yang diklaim sebagai formulir pendaftaran online, berikut tautannya.

"https://1344-677-811.kesug.com/?fbclid=IwZXh0bgNhZW0CMTEAAR1r6mY0pBwBnYB7oVxEziZ8iVHf4CAMhvtB6J7VqT-qjHz9YfxeQde-3cM_aem_AY25zvWpOJj9YTtuHBAYS0k3fhJcPI0NkQ-WGb4PqZpO9Dn9GPSuUUFxvGOhMJC2ZNw4yV9ZR2M2PMVvOCjQuAiX&i=1".

Jika tautan tersebut diklik maka mengarah pada halaman situs yang meminta kita untuk mengisi sejumlah identitas, seperti nama lengkap, nomor rekening, nomor handphone dan saldo terakhir.

Namun setelah ditelusuri, informasi program undian berhadiah dari Bank Jatim ternyata tidak benar. Bank Jatim memastikan tidak pernah meminta data diri nasabah dalam pendaftaran undian berhadiah.

Selain informasi program undian berhadiah dari Bank Jatim, terdapat konten bagi-bagi hadiah hoaks lain yang telah ditelusuri selama sepekan. Berikut rangkumannya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Raffi Ahmad Bagikan Uang Rp 50 Juta Hanya dengan Tombol Like dan Bagikan di Facebook

Beredar di media sosial postingan Raffi Ahmad membagikan uang Rp 50 juta hanya dengan menekan tanda suka dan bagikan di Facebook. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.

Salah satu akun bernama RaffiNagita mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 8 Juni 2024.

Dalam postingannya terdapat foto Raffi Ahmad bersama Gibran Rakabuming Raka dengan narasi:

"Yang bilang hoak karena belum dapat asli ini real bukan hoakk beneran hanya tekan love dan panah dapat uang 50.000.000"

Setelah ditelusuri, postingan Raffi Ahmad membagikan uang Rp 50 juta hanya dengan menekan tanda suka dan bagikan di Facebook adalah hoaks. Postingan tersebut diduga merupakan modus penipuan mencatut nama Raffi Ahmad.

Baca selengkapnya di sini.

 

3 dari 3 halaman

Soimah Bagikan Uang Rp 10 Juta Hanya dengan Tebak Kata di Facebook

Beredar di media sosial postingan yang mengklaim Soimah membagikan uang Rp 10 juta hanya dengan menyusun kata di Facebook. Postingan itu kembali viral sejak pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mengunggahnya pada 14 April 2024.

Dalam postingannya terdapat video Soimah disertai narasi:

"Yang pinter nyusun kata di atas MAE transfer 10jt sekarang juga tanpa di undi"

Setelah ditelusuri, postingan yang mengklaim Soimah membagikan uang Rp 10 juta hanya dengan menyusun kata di Facebook adalah hoaks. Diduga postingan tersebut merupakan modus penipuan mencatut nama Soimah.

Baca selengkapnya di sini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat