uefau17.com

40% Pemudik Diprediksi akan Kembali ke Jabodetabek hingga 15 April 2024 - Bisnis

, Jakarta Sampai dengan 14 April 2024 pukul 16.00 WIB pada arus balik Lebaran 2024, terpantau peningkatan lalu lintas pada Ruas Tol Cipularang-Padaleunyi arah Jakarta. Kepadatan terpantau di beberapa titik jelang Rest Area yaitu Rest Area KM 125 dan KM 97. Kepadatan juga dapat terjadi akibat adanya kendaraan gangguan di bahu jalan.

"Jasa Marga memprediksi masih ada 40% pemudik atau lebih dari 100 ribu kendaraan yang akan kembali menuju Jabodetabek melalui Gerbang Tol (GT) Kalihurip Utama pada H+3 s.d. H+4 Idul Fitri 1445 H," dikutip dari keterangan tertulis Jasa Marga, Minggu (14/4/2024).

Jasamarga Metropolitan Tollroad melalui Representative Office 3 (RO3) yang mengelola Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi melakukan berbagai upaya rekayasa lalu lintas bersama Kepolisian untuk mengurai kepadatan, seperti melakukan buka tutup akses rest area sesuai diskresi Kepolisian jika dibutuhkan, mengoptimalkan gardu transaksi menuju Jakarta di GT kalihurip Utama serta penambahan Mobile Reader.

Kemudian, kanalisasi di Simpang Susun Pasteur untuk memisahkan lalu lintas dari arah GT Pasteur dan GT Cileunyi menuju Jakarta, mengoperasikan fungsional Akses Masuk Ruas Tol Japek Selatan sampai dengan Kutanegara, juga sesuai diskresi dari kepolisian untuk menghindari kepadatan akibat pertemuan lalu lintas dari GT Kalihurip Utama dan GT Cikampek Utama menuju Jakarta.

Jasa Marga memastikan kesiagaan petugas di lapangan untuk melakukan berbagai upaya menjamin kenyamanan pengguna jalan selama arus balik di wilayah Jawa Barat. Jasa Marga juga mengimbau untuk dapat mengoptimalkan lima Rest Area sepanjang Ruas Tol Padaleunyi dan Cipularang yaitu di KM 149 dan KM 125 (Padaleunyi) dan KM 97, KM 88, KM 72 (Cipularang). Jika Rest Area padat, maka dapat melanjutkan perjalanan dan menggunakan rest area berikutnya.

Antisipasi rute perjalanan agar dapat mengoptimalkan rekayasa lalu lintas yang sedang berlaku dan memastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol. Diharapkan pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sederet Strategi Menhub Kawal Arus Balik Mudik Lebaran 2024

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau sejumlah titik di Jawa Tengah dan Jawa Barat pada Sabtu (13/4) untuk memastikan arus balik Lebaran 2024 berjalan lancar.

Sejumlah titik yang ditinjau antara lain Simpang Joglo Solo, gerbang tol Boyolali, Terminal Banyumanik, gerbang tol Kalikangkung serta sejumlah rest area pada ruas jalan Tol Semarang - Cirebon.

"Hari ini saya melakukan pantauan karena simpul kemacetan itu ada dua, yaitu simpang di Kalikangkung dan di pertemuan Bandung dengan Cipali. Jika bicara Kalikangkung maka pengelolaan di Banyumanik dan Salatiga harus disertai. Jadi kita pantau semuanya," ujar Menhub.

Menhub juga melakukan pembukaan one way KM 414 jalan Tol Kalikangkung Kota Semarang hingga KM 72 Tol Cipali, bersama dengan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, dan Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol.Aan Suhanan. Pemberlakuan one way dimulai pukul 15.00 WIB.

"Alhamdulillah rencana untuk melakukan one way dapat dilaksanakan karena setelah kita pantau dari Solo, Boyolali, Salatiga dan Banyumanik, memang pergerakan sudah masif sehingga ini memang perlu dilaksanakan," papar Menhub.

Saat mengunjungi Posko Polisi Terpadu Boyolali, Menhub sempat melakukan rapat koordinasi untuk kelancaran perjalanan balik dari pelabuhan Bakauheni ke Pelabuhan Merak. Menhub menyampaikan, akan dilakukan skema pelaksanaan aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dan Merak sehingga tidak mengganggu perjalanan balik Lebaran.

Kemudian untuk memantau aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dan Merak, Menhub menginstruksikan untuk membuat fasilitas war room, sebuah ruangan yang menyajikan data dan informasi secara digital terkait aktivitas di pelabuhan.

"Nanti akan tercatat di situ (war room) dalam satu hari kira-kira berapa aktivitas bongkar muat, serta perencanaannya. Pada war room itu masing-masing stakeholder hadir dan berkoordinssi dengan baik," tutur Menhub.

 

 

3 dari 3 halaman

Imbauan Korlantas

Pada kesempatan yang sama Kakorlantas Irjen Pol. Aan Suhanan mengimbau para pemudik menjaga kesehatan saat melakukan perjalanan balik ke Jabodetabek.

"Perlu kami ingatkan terus untuk masyarakat untuk menjaga kesehatan, jangan berkendara apabila konsentrasi dan stamina sudah mulai berkurang, silakan gunakan rest area di sebelah kanan dan kiri," tuturnya.

Sementara apabila tempat istirahat di jalan tol penuh, pemudik dapat keluar menuju jalan arteri untuk beristirahat. Sejumlah tempat peristirahatan, warung makan hingga tempat wisata telah tersedia di sekitar jalan arteri.

Turut Hadir dalam kegiatan ini Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi, Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono, dan Direktur Utama Jasa Marga Subakti Syukur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat