uefau17.com

Diadaptasi dari Manga Karya Akane Shimizu, Teaser Pertama Live Action 'Cells at Work' Dirilis - Regional

, Bandung - Artis diperkenalkan Mei Nagano sebagai Red Blood Cell dan Takeru Sato sebagai White Blood Cell, bersamaan dengan perilisan teater pada bulan Desember 2024 di Jepang untuk film Live Action Cells at Work yang disutradarai oleh Hideki Takeuchi.

Hideki Takeuchi sendiri pernah menukangi film live action Thermae Romae dan kini didapuk menjadi sutradara film yang diadaptasi dari manga karya Akane Shimizu.

Sementara naskahnya ditulis oleh Yuichi Tokunaga. Tokunaga pernah menggarap film live action Kaguya-sama: Love is War. Visual teaser baru ini juga menampilkan para aktor utama dalam kostum merek.

Diberitakan Natalie Comic dicuplik dari Japanese Station, Sabtu, 22 Juni 2024, adaptasi film live action dari manga Cells at Work! karya Akane Shimizu yang telah diumumkan sebelumnya telah merilis teaser pertamanya pada Selasa (11/6/2024) lalu, bersama dengan pengumuman para pemeran utama.

Cells at Work adalah serial manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Akane Shimizu. Manga ini diserialisasikan dalam majalah bulanan Kodansha Shonen Sirius dari Januari 2015 hingga Januari 2021, dan dirilisdalam enam volume. Ada juga manga spin-off Cells at Work! Code Black, yang diterbitkan dari tahun 2018 hingga 2021.

Serial ini menerima adaptasi anime oleh David Production, dengan dua musim yang berjalan dari Juli 2018 hingga Februari 2021 melalui 21 episode.

Waralaba ini juga memiliki sebuah film dan adaptasi anime 13 episode dari spin-off Cells at Work! Code Black oleh studio LIDEN FILMS.

Kodansha USA melisensikan manga tersebut dalam bahasa Inggris, sementara Crunchyoll menayangkan animenya. Berikut merupakan deksripsi dari cerita Cells at Work:

"Ini adalah cerita tentang Anda. Sebuah kisah tentang bagian dalam tubuh Anda... Menurut sebuah penelitian baru, tubuh manusia terdiri dari sekitar 37 triliun sel. Sel-sel ini bekerja keras setiap hari di dalam dunia yang merupakan tubuh Anda. Dari sel darah merah yang membawa oksigen hingga bakteri yang memerangi sel darah putih. Kenali para pahlawan tanpa tanda jasa dan drama yang terjadi di dalam diri Anda!"

Cells at Work versi Manga

Cells at Work! adalah sebuah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Akane Shimizu. Seri ini merupakan antropomorfikasi sel-sel dalam tubuh manusia. Manganya telah diserialisasikan di majalah shōnen Kodansha yang bernama Monthly Shōnen Sirius mulai Maret 2015.

Dicuplik dari Wikiwand, Sabtu, 22 Juni 2024, Sebuah seri adaptasi anime oleh David Production mengudara pada tanggal 7 Juli 2018 sampai 29 September 2018. Kini musim yang kedua sedang dalam tahap produksi. Serial anime ini tayang perdana di Indonesia pada tanggal 18 Oktober 2021.

Alkisah diceritakan kehidupan para sel dalam tubuh manusia yang digambarkan sebagai sebuah kota. Mereka juga harus melawan para mikroorganisme patogen yang dapat masuk melalui hidung, mulut, ataupun luka.

Sebagian besar cerita berpusat pada 2 sel, Sel darah merah pemula, AE3803, yang sering tersesat dalam menjalankan tugas pengantaran dan sel darah putih, U-1146, yang bertarung melawan semua kuman penyakit yang menyerang tubuh manusia. (Arie Nugraha)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat